RADAR TEGAL - Mengenali dan mengintip spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G yang menawarkan kualitas dan performa yang patut untuk diperhitungkan dengan harga yang terjangkau.
Dengan mengetahui spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G, Anda dapat membandingkan performa pada ponsel ini dengan merek lain di kelasnya sebelum memutuskan untuk membeli.
Lantas, bagaimana dengan spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G yang ditawarkan ponsel ini? Mari ikuti pembahasan yang telah kami rangkum berikut ini, simak sampai akhir artikelnya.
Samsung Galaxy A34 5G menyajikan performa yang lebih tangguh dari pendahulunya, perangkat ini menjanjikan kualitas performa yang memikat bagi para penggemar ponsel Samsung.
BACA JUGA: Harga Rp4 Juta Kurang Seribu, Begini Spesifikasi Samsung Galaxy A25 5G Baterai 5000 mAh yang Jarang Diketahui
Ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 1080 dan didukung oleh RAM 8GB, Samsung Galaxy A34 5G mampu mencatat skor AnTuTu mencengangkan, mencapai angka 538.000.
Performa ini tak hanya memenuhi kebutuhan gaming berat, namun juga menawarkan kenyamanan dalam penggunaan sehari-hari dalam segala akitvitas Anda.
Tidak hanya itu, dengan dukungan jaringan 5G, kini Anda dapat menikmati kecepatan download dan streaming yang lebih unggul.
Layar Terbaik
Galaxy A34 5G menghadirkan layar Super AMOLED Full HD+ dengan dukungan Refresh Rate 120 Hz, menjamin kualitas fitur visual yang luar biasa.
BACA JUGA: Spesifikasi Realme C31, Tawarkan Triple Slot, Cek Kelebihan dan kekurangan Lainnya!
Dengan layar seluas 6.6 inci, Anda dapat menikmati konten dengan detail yang memukau dan responsivitas yang cepat.
Samsung Galaxy A34 5G tidak hanya menawarkan performa yang bertenaga, namun juga hadir dengan spesifikasi terkini yang menarik.
Kamera utamanya memiliki sensor sebesar 48MP dengan bukaan lensa F1.8, memastikan hasil tangkapan yang tajam dan jernih dalam berbagai kondisi cahaya.
Dilengkapi dengan Optical Image Stabilization (OIS), kamera utama ini juga memastikan rekaman video Anda tetap stabil tanpa goncangan yang mengganggu.
BACA JUGA: Spesifikasi ASUS ROG Phone 6 HP Gaming Rp8 Jutaan, Bagaimana Performanya? Cek Selengkapnya
Fitur Auto Framing yang disematkan oleh Samsung memungkinkan subjek tetap terfokus di dalam frame meskipun bergerak aktif.
Tidak hanya itu, layar Super AMOLED Full HD+ dengan dukungan Refresh Rate 120 Hz menjanjikan fitur visual yang mengagumkan dengan reproduksi warna yang hidup dan respon yang responsif.
Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A34 5G
Berikut adalah rangkuman spesifikasi lengkap Samsung Galaxy A34 5G:
- Sistem Operasi: Android 13
- Chipset: MediaTek Dimensity 1080, Octa Core hingga 2.6 GHz
- GPU: Mali-G68 MC4
- RAM: 8GB
- ROM: 128 GB
- Layar: Super AMOLED 6.6 inci, FHD+ 2340 x 1080 piksel (120 Hz)
- Kamera Depan: 13MP F2.2
- Kamera Belakang: 48MP F1.8 Main + 8MP Ultrawide + 5MP Macro
- Konektivitas: WiFi Dual Band, Bluetooth 5.3, GPS, NFC
- Baterai: 5000 mAh
- Port: USB Type C Fast Charging 25W
- Dimensi: 161.3 x 78.1 x 8.2 mm, berat: 199 gr.
BACA JUGA: Review HP Rp1 Jutaan Realme C33 dengan Chipset UNISOC Tiger T612, Kenali Spesifikasi Lengkapnya
Harga Terjangkau
Dengan semua keunggulan yang ditawarkan, Samsung Galaxy A34 5G hadir dengan harga yang sangat bersaing, hanya Rp4.699.000 saja.
Dengan harga yang ramah di kantong, Anda dapat menikmati keunggulan teknologi terbaru tanpa harus menguras isi dompet, tentu ini akan lebih hemat dari ponsel lainnya.
Dengan demikian, Samsung Galaxy A34 5G menjadi pilihan yang sangat menarik di kelasnya, memuaskan bagi yang menginginkan performa, kualitas, dan nilai yang tanpa batas.
Samsung Galaxy A34 5G membawa inovasi dan kinerja yang tangguh ke dalam pasar smartphone dengan harga yang terjangkau di kalangan menengah.
BACA JUGA: Review Tecno POVA 5 HP Gaming, Main PUBG Lancar Jaya Harga Rp2 Jutaan!
Dengan spesifikasi yang mengesankan dan performa yang handal, perangkat ini cocok untuk kebutuhan sehari-hari maupun gaming berat.
Ditambah dengan kemampuan koneksi 5G yang memungkinkan kecepatan internet yang luar biasa, Samsung Galaxy A34 5G adalah pilihan yang sulit untuk dilewatkan.
Demikian spesifikasi Samsung Galaxy A34 5G yang perlu Anda ketahui sebelum memilihnya menjadi teman setia dalam genggaman. Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu Anda.(*)