Nggak Mau Rugi? Ini 6 Daftar Pinjol Legal Bunga Rendah yang Sudah Resmi OJK

Senin 05-02-2024,16:20 WIB
Reporter : Sosa Kinsty
Editor : Khikmah Wati

Dana cepat merupakan pinjol legal bunga rendah dari 0,9 persen per bulan. Hal itu menjadi keuntungan besar bagi peminjam. Kemudian, memberikan fleksibilitas dengan batas nominal pinjaman mulai dari Rp2 juta - Rp10 juta. Jangka waktu pengembalian cukup beragam untuk pengaturan pembayaran, yakni tersedia selama 6-12 bulan. 

4. Kredit Pintar 

Salah satu pinjol yang terdaftar di OJK adalah kredit pintar. Mereka menawarkan pinjaman dengan suku bunga yang bersaing. Kredit pintar menyediakan pinjaman dengan besaran antara Rp2 juta hingga Rp10 juta, jangka waktu pengembalian dapat berkisar mulai dari 6-12 bulan.

Pinjaman tersebut diberikan bunga pinjaman yang rendah yakni 0,83 persen per bulan. Peminjam dapat memilih periode pengembalian yang sesuai dengan kemampuan keuangan mereka.

5. Jenius Flexi Cash 

Jenius Flexi Cash adalah salah satu produk pinjaman online yang disediakan oleh Bank BTPN melalui aplikasi Jenius. Dengan bunga pinjaman yang berkisar antara 1,75 persen hingga 2,25 persen per bulan dan tenor mencapai 36 bulan. Aplikasi Jenius Flexi Cash memberikan opsi yang fleksibel untuk debitur.

BACA JUGA: 5 Pinjaman Dana Cepat Selain Pinjol, Tawarkan Kemudahan dan Pencairan Kilat

Beberapa keunggulan yang didapatkan, seperti bunga yang rendah dan bebas biaya administrasi. Pilihan nominal pinjaman mulai dari Rp2,5 juta hingga Rp50 juta.

6. Tunaiku 

Tunaiku memiliki izin dari OJK dengan bunga pinjaman yang diberikan sekitar 1 persen per bulan. Pilihan nominal pinjamannya mulai dari Rp2 juta - Rp10 juta, jangka waktu pengembalian pinjaman dapat dipilih dalam rentang 6-12 bulan. 

Demikian 6 daftar pinjol legal bunga rendah yang sudah dalam pengawasan OJK, sehingga aman untuk Anda gunakan. Semoga bermanfaat.(*)

Kategori :