Unggul dari Segi Tenaga, Sebesar Ini Ternyata Performa Mesin Suzuki Fronx 2024 Dibandingkan dengan Raize

Sabtu 27-01-2024,16:50 WIB
Reporter : Dimas Adi Saputra
Editor : Khikmah Wati

RADAR TEGAL - Unggul dari segi tenaga, rupanya performa mesin Suzuki Fronx 2024 diklaim mampu memandingi mesin Toyota Raize. Berikut penjelasan selengkapnya melalui pembahasan artikel di bawah ini.

Suzuki Fronx 2024 meruapakan mobil yang berada di segmen Small SUV dan sudah dirilis sejak April 2023 lalu. Adapun mobil ini terlebih dahulu rilis di India dan beberapa negara lain, dengan varian CNG yang juga baru dirilis beberapa waktu yang lalu.

Dengan perilisan Suzuki Fronx 2024 di India tersebut, small suv ini langsung mendapatkan antusias yang sangat besar. Bahkan sejak awal perilisannya saja, mobil ini sudah dikenal unggul oleh para calon konsumen, lantaran menawarkan spesifikasi yang menggiurkan.

Salah satu spesifikasi dari Suzuki Fronx 2024 adalah performa mesinnya yang mampu menghasilkan tenaga besar, walaupun masuk ke kategori Small SUV. Penasaran dengan kekuatan mesin Fronx terbaru? Simak penjelasannya di bawah ini.

BACA JUGA: Suzuki Fronx CNG Terbaru, SUV Kompak dan Spesifikasi Gahar yang Bakal Mengusai Pasar Konsumen Indonesia Nanti

Performa mesin Suzuki Fronx 2024

Mengutip dari beberapa sumber, Fronx terbaru dibekali dengan mesin yang bertenaga sehingga mampu memberikan performa berkendara yang lebih baik dibandingkan rival-rivalnya. Ini juga merupakan langkah Suzuki demi gaet lebih banyak peminat.

Perlu diketahu terlebih dahulu bahwasanya Suzuki Fronx terbaru hadir dalam dua varian mesin, yakni varian mesin 1.2 Liter dan varian mesn 1.0 Liter turbo. Selain itu, setiap varian mesin juga memiliki harganya masing-masing.

Untuk varian mesn 1.2 liter harganya dibandrol mulai Rp134 jutaan, sementara varian mesin 1.0 liter turbo dibanderol sekitar Rp175 jutaan. Harga ini masih tergolong terjangkau dan kompetitif.

Adapun untuk performa mesin dari kedua mesin Fronx sangat memuaskan. Untuk varian mesin 1.0 liter , ia didukung dengan teknologi mild hybrid Booster jeet menjadikan kapasitasn mesinnya tembus 998cc. 

BACA JUGA: Ancaman Spesifikasi Suzuki Fronx 2024 Semakin Berani, Raize dan Rocky Disenggol Habis-habisan

Sementara untuk tenaga yang dihasilkan mesin 1.0 liter itu sebesar 100,06 PS pada 5.500 rpm dengan torsi puncak mencapai 147,6 Nm di 2.000 sampai dengan 4.500 rpm. Tenaga ini sangatlah besar menjadikan varian mesin ini cocok untuk konsumen yang membutuhkan mobil dengan mesin unggul.

Sedangkan pada varian mesin 1.0 liter turbo, akan dilengkapi dengan dua opsi transmisi yakni manual 5 perepatan dan otomatis 6 percepatan. Adapun konsumsi BBM varian mesin 1.0 turbo dengan teknologi muld hybrid mampu menghemat bbm hingga 21,5 km/liter.

Selain mesin 1.0 liter turbo, Suzuki Fronx 2024 juga tersedia dengan mesin 1.2 liter naturally aspirated. Mesin ini memiliki kapasitas murni 1.197 cc, dengan fitur Dual Jet dan Dual VVT.

Mesin ini menghasilkan torsi puncak 113 Nm pada putaran mesin 4.400 rpm dan tenaga maksimal 89,73 PS pada putaran mesin 6.000 rpm. Varian mesin 1.2 liter tersedia dengan dua pilihan transmisi, yaitu manual 5 percepatan dan otomatis 5 percepatan AGS.

Kategori :