RADAR TEGAL - Rekomendasi ac mini portable harga murah saat ini dibutuhkan bagi orang-orang untuk membuat kamar menjadi semakin nyaman. Karena k amar adalah tempat untuk beristirahat sehingga membutuhkan hal-hal yang nyaman di dalamnya.
Dengan mengetahui rekomendasi ac mini portable harga murah tentunya kita bisa memilih sesuai dengan budget yang tersedia. Sehingga fasilitas itu bisa melengkapi kamar kita tanpa perlu menguras dompet terlalu dalam.
Rekomendasi ac mini portable harga murah tentunya sangat diperlukan bagi orang-orang dengan dana terbatas tetapi ingin memiliki fasilitas ini. Karena harus diakui, fasilitas AC memang diperlukan untuk menunjang kenyamanan ruangan.
Lalu apa saja rekomendasi ac mini portable harga murah yang bisa kita ikuti? Simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahuinya.
BACA JUGA:3 AC Harga 4 Jutaan dengan Kualitas Terbaik, Irit Listrik dan Lebih Tahan Lama
Rekomendasi ac mini portable harga murah menunjang kenyamanan
Memiliki tidur yang berkualitas tentu harus ditunjang dengan fasilitas yang mendukung. Selain tempat tidur yang nyaman, suasana kamar yang dingin akan menunjang kualitas tidur kita.
Dalam cuaca yang amat panas biasanya penggunaan kipas angin saja kurang cukup sehingga sebagian orang akan memutuskan untuk membeli serta menggunakan AC. AC menjadi barang elektronik penghasil dingin yang mampu mengusir udara-udara panas dalam suatu ruangan.
Namun, kebanyakan orang saat ini masih bertahan menggunakan kipas angin karena berpikiran bahwa harga AC yang mahal. Padahal, saat ini AC punya beragam jenis dengan harga yang beragam juga.
Dengan harga mulai Rp800 ribuan kini kalian sudah dapat membawa pulang AC portable mini yang bisa digunakan untuk kamar. Kalian jangan khawatir, walaupun harganya yang murah dan jauh di bawah dari harga AC pada umumnya tetapi AC portable mini ini mampu menghasilkan udara yang sangat dingin dan sangat cocok dipakai dalam kamar.
BACA JUGA: Rekomendasi 5 AC Mini Portable, Cocok untuk Kantong Anak Kos
Berikut ini rekomendasi AC mini portable harga murah untuk kamar mulai dari Rp800 ribuan. AC mini portable ini mudah untuk dipindah-pindahkan sehingga sangat cocok buat pemilik ruangan yang membutuhkannya pendingin ruangan yang tidak permanen.
1. Tori
Rekomendasi ac mini portable harga murah pertama, merek Tori dengan tipe THC - 030. Kalian bisa membeli barang elektronik pendingin kamar satu ini dengan harga Rp800 ribuan saja.
Supaya menghasilkan udara dingin, kalian bisa mengisinya dengan air dingin pada tangki yang sudah disediakan. Tangki pada ac portable merk Tori ini bisa memuat air hingga 6 liter, jadi sangat awet penggunaannya.