Ternyata Ini Alasan Pengajuan BCA Paylater Anda Ditolak, Salah Satunya Catatan Kredit Buruk!

Kamis 09-11-2023,08:30 WIB
Reporter : Ranti
Editor : Ranti

RADAR TEGAL – Bank Central Asia Tbk (BCA) diketahui telah resmi merilis fitur baru pada aplikasi myBCA yakni BCA paylater. Berikut ini alasan pengajuan BCA paylater ditolak.

BCA Paylater sendiri merupakan fasilitas kredit berbasis teknologi informasi yang disediakan oleh BCA.

Fasilitas ini memungkinkan para nasabah untuk melakukan pembayarann atas transaksi dengan cara dicicil.

Melansir dari laman resmi BCA, paylater BCA merupakan fasilitas kredit yang bisa nsabah gunakan sebagai jalan alternatif pembayaran melalui pemindaian kode QRIS di aplikasi myBCA.

Adapun pengajuan BCA paylater bisa diajukan oleh nasabah BCA yang memenuhi syarat dan ketentuan yang sudah berlaku.

Namun, tidak semua pengajuan BCA paylater diterima. Terdapat beberapa alasan yang dapat menyebabkan pengajuan BCA paylater Anda ditolak. Salah satunya yakni riwayat kredit buruk.

BACA JUGA:  4 Risiko Gunakan Paylater Bagi Anak Muda Terutama Kaum Pelajar, Bukan Cuma Soal Hutang

Diketahui BCA akan memeriksa riwayat kredit Anda sebelum memutuskan apakah pengajuan Anda bisa diterima atau tidak.   Apabila Anda mempunyai riwayat kredit buruk seperti telah bayar atau gagal bayarm, maka pengajuan Anda kemungkinan besar akan ditolak.

Lalu, bagaimana cara apabila sudah terlanjur memiliki catatan kredit buruk atau kredit macet? Berikut cara untuk membersihkan catatan kredit buruk.

BACA JUGA:  Jangan Panik, Ternyata Ini Alasan Kenapa Pengajuan Paylater BCA Ditolak

Cara Membersihkan Catatan Kredit Buruk

1. Mengecek Nama

Hal pertama yang bisa Anda lakukan yakni dengan mengecek nama yang digunakan untuk berurusan dengan pihak pemberi layanan tersebut, kepada pihak Bank Indonesia.

Melalui SLIK juga, Anda bisa mengetahui apakah masih terdapat tanggungan atau kewajiban yang belum terbayarkan atau tidak.

Namun layanan ini tidak bisa dikuasakan, karena itu debitur perlu melakukan sendiri.   Dalam laman tersebut debitur akan diminta untuk mengisi tanggal layanan dan memilih jam antrean.

Terdapat kuota yang tersedia setiap harinya. Jadi, apabila debitur tidak memilih antrian pada hari tersebut bisa memilih di hari yang kuotanya masih tersedia

BACA JUGA:  Gampang, Begini 4 Cara Meningkatkan Limit Paylater Akulaku, Tapi Jangan Kalap Mata ya

2. Melunasi Kewajiban

Apabila Anda masih ada kredit yang berlum terselesaikan, maka satu-satunya cara untuk memberihkan catatan kredit yang jelek yakni dengan melunasi kewajiban yang selama ini belum terselesaikan.

Setelah Anda mengecek data   Anda   di   SLIK dan apabila masih terdapat kewajiban yang belum terselesaikan, maka Anda bisa mengecek kembali yakni berapa jumlah kewajiban yang belum terbayarkan kepada pihak leasing dan berapa bulan keterlambatannya.

Perlu Anda ingat bahwa kewajiban tidak terbayarkan maka denda juga akan semakin membesar, jadi lakukan kewajiban bayar Anda dengan segera, ya.

Namun, ada kalanya kondisi ini bisa saja terjadi lantaran adanya kesalahan dari pemberi layanan kredit.

BACA JUGA:  Cara Menggunakan OVO Paylater Tahun 2023, Bisa Mendatangkan Untung Ketika Menggunakan cengan Benar

Contohnya saja, dalam beberapa kasus masyarakat secara tiba-tiba memiliki tagihan paylater, pada tidak pernah menggunakan layanan tersebut.

Nah, apabila hal tersebut terjadi. Maka hal pertama   yang harus Anda lakukan yakni dengan menghubungi atau melaporkan permasalah tersebut kepada pihak pemberi layanan kredit tersebut untuk meminta konfirmasi.

Nantinya, apabila Anda terbukti tidak pernah menggunkaan layanan tersebut maka tagihan Anda seharusnya bisa segera dihapuskan.

BACA JUGA:  3 Nomor yang akan Dihubungi Paylater Jika Galbay, Siap-siap Nanggung Malu!

Demikian ulasan mengenai alasan pengajuan BCA paylater ditolak. Semoga bermanfaat. (*)

Kategori :