Heboh! Mantan Pacar Anggi Anggraeni Ngaku Tak Punya Uang Sambil Menangis

Rabu 12-07-2023,23:57 WIB
Reporter : Khikmah Wati
Editor : Khikmah Wati

RADARTEGAL.DISWAY.ID - Pernikahan viral Anggi Anggraeni yang hanya berlangsung sehari setelah dirinya memutuskan lari ke pelukan mantan pacarnya terus menjadi sorotan. Kali ini beredar kabar heboh mengenai mantan pacarnya yang disebut menangis dan mengaku tidak punya uang. 

Hal itu terjadi saat dirinya diminta mengganti biaya pernikahan Anggi dan suaminya Fahmi Husaeni. Mantan pacar istrinya, Adriaman Lase rupanya tidak sanggup mengembalikan uang tersebut.

Fahmi menceritakan hal tersebut dalam kanal Youtube KANG DEDI MULYADI CHANNEL. Dia mengaku jika memang meminta ganti rugi atas biaya pernikahan antara dirinya dan Anggi Anggraeni. 

Hal tersebut dia sampaikan di hadapan keluarga Anggi dan Adriaman Lase.

"Apa yang saya keluarkan dikembalikan ajah, engga minta lebih," jelas Fahmi Husaeni dikutip dari Okezone, Rabu, 12 Juli 2023.

BACA JUGA:Reuni Dadakan! Hadiri Pernikahan Adik Gus Yahya, Ganjar Ketemu Ulama Politikus hingga Teman-teman Kuliah

Fahmi menjelaskan jika keluarga Anggi sudah setuju dan akan mengembalikan biaya pernikahan yang telah ia keluarkan tersebut. Saat ditanya Dedi Mulyadi, kenapa tidak Adriaman Lase saja yang mengganti biaya pernikahan, Fahmi menjawab jika Adriaman Lase mengaku tak punya uang.

“Dia juga nangis gak punya uang.” lanjut Fahmi.

Fahmi Husaeni dan Anggi Anggraeni awalnya akan melangsungkan resepsi pernikahan pada 15 Juli 2023 mendatang. Semua hal terkait acara tersebut juga sudah direncanakan dengan matang, bahkan Fahmi telah mengeluarkan banyak uang.

Namun, rencana tersebut harus batal karena Anggi justru memilih kabur ke pelukan sang mantan kekasih. Merasa dikhianati dan dibohongi, Fahmi pun tak terima dan meminta semua uang resepsi yang telah ia keluarkan dari tabungannya harus segera diganti.

Meski demikian, Fahmi Husaeni rupanya sudah ikhlas jika Adriaman Lase ingin menikahi Anggi Anggraeni.

BACA JUGA:Pemuda di Purwokerto Viral Gara-gara Kurang Bayar Open BO, Uangnya Cuma Rp200 Ribu

Anggi Anggraeni sebelumnya dikabarkan menghilang setelah melakukan akad nikah dengan Fahmi Husaeni. Selama 12 hari, Anggi Anggraeni rupanya pergi menemui sang mantan kekasih, Adriaman Lase. 

Tidak terima atas kejadian tersebut, Fahmi Husaeni akhirnya meminta agar pihak Anggi dan Adriaman mengganti biaya pernikahan yang telah ia keluarkan. Sayangnya, mantan pacar Anggi Anggraeni menangis ngaku tak punya uang saat diminta mengganti biaya pernikahan yang telah dikeluarkan oleh Fahmi. ***

Kategori :