Cadas Pangeran di Kecamatan Pamulihan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat longsor, Rabu (12/1) sore. Akibatnya, jalur Bandung-Cirebon tersendat dan terganggu.
Dari tayangan video yang beredar, material longsoran di Cadas Pangeran berupa batu-batu dan tanah langsung menimbun sisi badan jalan yang berdekatan dengan tebing. Bahkan, ada batu seukun mobil yang ikut jatuh dan menutupi salah satu lajur di Jalan Nasional itu.
Beruntung saat kejadian, tidak ada kendaraan yang tertimpa material longsor Cadas Pangeran. Meski begitu, tak sedikit pengguna jalan yang panik dan memilih memutar balik, karena takut terjadi longsor susulan.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang melaporkan kejadian longsor diketahui pada pukul 15.40 WIB. Tim dari BPBD sudah meluncur ke lokasi kejadian dan melakukan penanganan.
BPBD Sumedang juga tak menampik ada batu berukuran besar yang jatuh ke jalan saat terjadi longsoran di Cadas pangeran. Karenanya, tengah diupayakan koordinasi dengan dinas terkait untuk pengerahan alat berat agar dapat melakukan evakuasi.
Longsoran tersebut diketahui berasal dari sebuah tebing dengan ketinggian 20 meter yang ambrol. Saat ini, jalan Bandung-Cirebon via Cadas Pangeran ditutup satu jalur karena batu besar tersebut belum dapat dievaskuasi.
Saksi mata menyebutkan sebelum terjadi longsoran besar, sempat ada tanah yang berjatuhan ke badan jalan di sekitar Cadas Pangeran. (rdh/zul)