Penjual Bakso Tewas usai Kecelakaan di Dekat Flyover Kretek Brebes

Penjual Bakso Tewas usai Kecelakaan di Dekat Flyover Kretek Brebes

--

BREBES, radartegal.com - Seorang pengendara asal Desa Winduaji, Kecamatan Paguyangan tewas usai alami kecelakaan, Minggu 1 Desember 2024. Korban yang diketahui seorang penjual bakso alami kecelakaan sebelum Flyover Kretek, Paguyangan, BREBES

Informasi yang didapat, korban seorang laki-laki berinisial AI, 45 tahun, warga Desa Winduaji Kecamatan Paguyangan Kabupaten Brebes. 

Dikonfirmasi awak media, Kepala Desa Winduaji H. Abdurrahman, membenarkan bahwa korban merupakan warganya.

“Benar, korban adalah warga kami yang sehari-harinya bekerja sebagai penjual bakso. Kejadian ini sangat mengejutkan dan menyedihkan bagi kami semua,” ungkapnya.

BACA JUGA: Kerap Bergeser, Water Barrier Flyover Kretek Brebes Kembali Ditata Dinas Perhubungan

BACA JUGA: Rem Bermasalah, Truk Muat Eksavator Terguling di Flyover Kretek Brebes dan Menyambar Kabel Telkom

Dia menceritakan, sebelum kecelakaan, penjual bakso tersebut baru saja menggiling daging di Pasar Bumiayu untuk bahan baku baksonya. Saat perjalanan pulang, korban mengalami kecelakaan di lokasi sebelum Flyover Kretek. 

Dia menambahkan, penjual bakso yang kecelakaan sempat dibawa ke kamar jenazah RSUD Bumiayu untuk penanganan lebih lanjut sebelum akhirnya diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.


Informasi yang diterima seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan sebelum Flyover Kretek. Identitas korban sebelumnya tidak diketahui. Namun, belakangan ternyata korban merupakan penjual bakso warga Winduaji.

Satlantas Polres Brebes melalui Pos Lantas Bumiayu sudah mengecek rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian. Hingga berita ini diturunkan, petugas masih mengumpulkan bukti-bukti di lapangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: