Iwan Sumule Tuding Pemerintah Pilih Kasih, Rakyat Dilarang Keluar Rumah Cari Makan, Pejabat Malah Keluar Neger

Kamis 15-07-2021,17:09 WIB

Dua pembantu Presiden Joko Widodo, yaitu Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Menteri Perdagangan M. Lutfi tanpa menggunakan masker saat kunjungan ke New York, Amerika Serikat, Rabu (14/7) terus mendapat sorotan.

Dalam foto juga video pendek yang viral di kalangan terbatas, Bahlil dan Lutfi tampak ditemani oleh Ketua Umum BPP Hipmi Mardani H. Maming, dan mantan Anggota DPR Demokrat Michael Wattimena.

Mereka berempat tampak semringah sambil berjalan tanpa menggunakan masker.

Informasi yang dikutip dari Kantor Berita Politik RMOL (jaringan Fajar.co.id), selain mencari investor, mereka juga suntik vaksin Pfizer di AS.

Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule ikut menanggapi hal ini.

Menurutnya, pemerintah justru pilih kasih dalam penerapan aturan PPKM Darurat.

Saat masyarakat dibatasi untuk keluar rumah, pejabat pemerintah justru keluyuran keluar negeri.

“PPKM Darurat. Rakyat tak boleh ke luar rumah cari makan. Eeh, pejabat pemerintahnya malah ke luar negeri, ada juga yang ke Amerika,” katanya dikutip Fajar.co.id dari akun Twitter @KetumProDEMnew, Kamis (15/7).

Tidak hanya itu, politisi Partai Gerindra itu menyoroti tingginya kasus harian Covid-19 di Indonesia.

Termasuk penunjukkan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebagai koordinator PPKM Darurat.

“Ancuurrr….kasus Covid-19 terus melonjak. Hari ini 54.517 kasus. Luhuutt…. Luhut…. kasus Covid-19 masih terus melonjak, tapi saya dengar kabar anda malah ke Amerika. Apa betul? Kalau kabar itu betul, maka anda itu betul-betul terlalu….terlalu! Desersi. Iya gak sih?,” ungkapnya. (msn/fajar/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait