Polisi Benarkan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Ditangkap, Netizen Ramai-ramai 'Nitip Sendal'

Kamis 08-07-2021,11:20 WIB

Kabar penangkapan selebriti Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie oleh polisi, karena mengkonsumsi narkoba jenis sabu-sabu membuat warganet penasaran.

Akun Instagram Nia Ramadhani @ramadhaniabakrie dan @ardibakrie ramai-ramai dikunjungi netizen. Mereka mengomentari postingan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie dengan ucapan ‘nitip sendal’.

Istilah nitip sendal sama dengan jjk atau jejak yang berarti meninggalkan jejak di suatu postingan. “Nitip sendal dlu, ntar klu uda rame balik k sini lagi,” tulis akun @muh_arfan93 yang meninggalkan komentar di akun Instagram Nia Ramadhani.

Begitu pun di akun Instagram Ardi Bakrie. Warganet ramai-ramai membuat komentar nitip sendal. “Belum rame, nitip sendal yaa, akun Lambe lambean belum posting,” tulis @fickysyadli

“Nitip sandal, kalau rame kabarin ya. Ingat! sandalnya jangan dituker,” timpal @yeti_vyanisty_rembang.

Selain di Instagram, kabar penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie juga ramai diperbincangkan di media sosial Twitter. Nia Ramadhani langsung trending topic nomor satu di Twitter Indonesia.

Sebanyak 5.448 twit membicarakan tentang Nia Ramadhani, mulai dari kasus penangkapannya hingga kelakuan Nia Ramadhani yang tak tahu kupas salak.

“Nia Ramadhani tidak tahu kupas salak itu tidak lucu. Yang lucu itu Nia Ramadhani narkoba,” kata salah satu netizen.

Polisi membenarkan Nia Ramadhani dan suaminya Ardi Bakrie ditangkap. Pasangan suami istri ini ditangkap karena diduga mengkonsumsi narkoba jenis sabu.

“Iya (Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie) terkait sabu-sabu,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dihubungi, Kamis (8/7).

Yusri belum merinci kronologis penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, termasuk barang bukti sabu tersebut. “Siangan akan dirilis di Jakpus,” ujar Yusri.

Sebelumnya kabar mengejutkan datang dari pasangan publik figur, aktris Nia Ramadhani dan suaminya pengusaha Ardi Bakrie. Keduanya dikabarkan ditangkap oleh aparat kepolisian Jakarta Pusat, karena kasus dugaan penyalahgunaan narkoba. (pojoksatu/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait