Diterjang Rob dan Limpasan Kali Comal, Mojo Pemalang Banjir Lagi

Selasa 19-01-2021,17:48 WIB

 Bencana banjir di Desa Mojo Kecamatan Ulujami, Pemalang kian meluas. Banjir menggenangi akses jalan hingga memasuki rumah-rumah penduduk.

Kepala BPBD Pemalang Wahadi mengatakan, kondisi banjir terparah di wilayah itu berada di Dusun Dasun dengan ketinggian air mencapai setengah meter. 

Dari pendataannya, kurang lebih ada 55 rumah milik warga yang kini masih terendam. Sedangkan untuk kerusakan fasilitas umum saat ini masih dalam pengecekan.

"Banjir datang semalam selain luapan Sungai Comal juga laut pasang atau rob," kata Wahadi saat dihubungi radartegal.com, Selasa (19/1).

Wahadi bilang, intensitas hujan yang tinggi di Pemalang selatan akan berpotensi banjir di wilayah pantura. Ditambah lagi laut dalam kondisi pasang sehingga aliran sungai terhalang dan limpas ke permukiman. 

Meski rumah-rumah di Desa Mojo tergenang banjir, menurutnya, tidak ada warga yang mengungsi. Warga lebih memilih tetap menempati rumah mereka sembari menunggu air susut. 

"Aktivitas masih berjalan seperti biasa, tidak ada warga yang mengungsi," jelas Wahadi. 

Selama cuaca ekstrem, relawan BPBP Pemalang menurutnya siaga 24 jam. Pantauan bendungan juga dilakukan rutin, sehingga jika ada kenaikan debit langsung diinfokan ke tingkat desa hingga kecamatan. (sul/ima)

Tags :
Kategori :

Terkait