Petugas Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Tegal

Petugas Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Tegal

TERJUNG - Kapolres Tegal Kota AKBP I Putu Bagus Krisna Purnama terjun langsung dalam pengamanan malam tahun baru di Tegal--

TEGAL, radartegal.com — Berbeda dengan tahun sebelumnya, perayaan malam Tahun baru di TEGAL kali ini tanpa adanya nyala kembang api, Sabtu, 31 Desember 2025. Bahkan, puncak acara TEGAL Amazing Malam Peduli Negeri yang digelar di Jalan Pancasila diisi dengan doa lintas agama dan aksi penggalangan dana.

Meski begitu, acara tetap berlangsung meriah dengan situasi aman dan kondusif. Apalagi, kegiatan dimeriahkan dengan kehadiran grup band ternama Gigi dan sejumlah penampilan lokal.

Guna memastikan acara berjalan dengan aman, jajaran Polres Tegal Kota mengerahkan pasukan gabungan untuk melaksanakan pengamanan. Mereka disiagakan di titik keramaian, jalur lalu lintas, hingga sekitar panggung utama.

Kepala Bagian Operasi Polres Tegal Kota, Kompol Nurcholis, mengatakan pihaknya telah melakukan pengamanan secara matang dan komprehensif. Para personel disebar di sejumlah titik.

BACA JUGA: Tanpa Kembang Api, Malam Tahun Baru di Tegal Berhasil Galang Donasi Rp1,1 M

BACA JUGA: Malam Tahun Baru, Calon Penumpang Kereta Api Diimbau Datang Lebih Awal

“Kami menempatkan personel di lokasi strategis, melakukan pengaturan lalu lintas. Serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas," katanya.

Menurutnya, seluruh elemen bekerja bersama agar masyarakat dapat merayakan malam tahun baru dengan aman dan nyaman. Pengamanan turut melibatkan TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, tenaga kesehatan, dan relawan. 

"Berkat sinergitas itu, seluruh rangkaian malam tahun baru di Kota Tegal berlangsung aman, tertib, dan terkendali," ujarnya.

Kabag Ops berharap momentum tahun baru ini dapat memperkuat solidaritas dan kepedulian sosial. Agar Kota Tegal melangkah ke tahun yang baru dengan semangat kebersamaan, aman, dan sejahtera.

Sebagai informasi, dalam aksi penggalangan dana itu, berhasil terkumpul donasi sebesar Rp1,1 miliar. Itu, berasal dari sejumlah penggalangan, antara lain KORPRI, PMI dan unsur lainnya. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: