Program Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) sebesar Rp2,4 juta gelombang III hingga saat ini belum dibuka. Karenanya, masyarakat yang ingin mendaftarkan program BPUM diminta untuk bersabar.
Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Zaenudin melalui Kabid Usaha Mikro Nani Nuryati mengatakan, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan instruksi terkait pembukaan pendaftaran program BPUM gelombang III.
"Sampai saat ini belum ada informasi dari provinsi maupun pusat untuk pembukaan kembali Banpres BPUM," ungkapnya.
Dijelaskannya, bantuan BPUM terakhir kali ditutup pada akhir November tahun lalu. Dari penutupan itu, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi terkait pembukaan kembali pendaftaran program BPUM.
Ditambahkannya, jika sudah ada informasi terkait pembukaan pendaftaran peogram BPUM, pihaknya akan menginformasikannya ke masyarakat. Sehingga, masyarakat yang hendak mendaftarkan diminta untuk bersabar.
"Tetap nanti jika kami sudah ada informasi dari provinsi atau pusat kami akan segera informasikan ke masyarakat. Yang jelas, hingga saat ini belum dapat informasi," pungkasnya. (ded/ima)