Istri Gubernur Jawa Tengah Atikoh Susprianti memberikan bantuan ke Posko Natal dan Tahun Baru yang didirikan Kwarcab Tegal. Pemberian bantuan dari ketua Kwarda Jateng ini disampaikan oleh Andalan Daerah urusan Abdimas dan Humas.
Ketua Kwarcab Tegal Widodo Joko Mulyono melalui Andalan Cabang Abdimas dan Humas Kwarcab Tegal Slamet Sugiarto, Sabtu (26/12) mengatakan, rombongan dari Kwarda Jateng mengunjungi Posko Natal dan Tahun Baru dari Kwarcab Tegal.
Kedatangan rombongan dari Kwarda Jateng ini, selain melihat dari dekat kegiatan posko juga memberikan bingkisan untuk para anggota pramuka yang sedang bertugas.
"Alhamdulillah kami kedatangan rombongan dari Kwarda Jateng. Dan juga mendapat bantuan dari gubernur dan istri selaku ketua Mabida dan Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Tengah," katanya.
Rombongan dari Kwarda Jateng ini, tambah Slamet Sugiarto, selain memberikan bantuan juga menitip pesan pada anggota pramuka yang sedang berjaga di posko untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Mengingat saat ini, perkembangan kasus Covid-19 di kabupaten dan kota se Jawa Tengah masih tinggi. Namun, tidak menyurutkan anggota pramuka dalam membantu masyarakat.
"Pesan dari andalan daerah yang datang, para anggota yang bertugas di posko untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Agar saat menolong masyarakat tidak terkena virus corona," tambahnya.
Posko Natal dan Tahun Baru ini, lanjut Slamet Sugiarto, sudah dibuka oleh bidang Abdimas dan Humas sejak tanggal 24 Desember 2020 sampai 1 Januari 2021. Posko induk utama berada di Sanggar Pramuka yang dijaga oleh 7 anggota pramuka Ubaloka. Sedang lainnya melakukan patroli di tempat-tempat ibadah umat nasrani yang ada di wilayah Kabupaten Tegal dan perlintasan kereta api tanpa palang pintu.
Adapun khusus malam pergantian tahun baru, anggota pramuka berjaga-jaga di Trasa, Alun-alun Hanggawa dan beberapa tempat wisata yang masih buka. (guh/ima)