HUT Dua SMP Negeri di Kramat Sama, Kok Bisa Begitu? Kepala Sekolah Bilang Begini

HUT Dua SMP Negeri di Kramat Sama, Kok Bisa Begitu? Kepala Sekolah Bilang Begini

Kepala SMPN 1 Kramat melepas balon dalam peringatan HUT dua SMP negeri di Kramat Kabupaten Tegal.-Yeri Noveli-

KRAMAT, RADARTEGAL.COM - Dua SMP negeri di Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) bersama, Senin 7 November 2022.

Dua sekolah tersebut, yakni SMP Negeri 1 Kramat yang berlokasi di Kelurahan Dampyak dan SMP Negeri 2 Kramat yang bertempat di Desa Babakan.

"Jadi untuk dua sekolah ini, pendirian dan izin operasionalnya memang sama. SK dari Depdikbud RI yaitu tertanggal pada 7 November 1983," kata Kepala Sekolah Penggerak Definitif SMPN 1 Kramat Hening Haryanti SPd MPd, yang juga Pelaksana Tugas (Plt) Kepala SMPN 2 Kramat.

BACA JUGA:Ini Syarat Kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota Polri, Wakapolres Tegal: Tidak Serta Merta Diberikan

Menurut Hening, momen HUT di dua sekolah itu digelar sangat meriah, pada Senin, 7 November 2022. Tiap sekolah memeriahkan acara HUT dengan agendanya masing-masing. 

Semarak HUT juga diwarnai dengan pembagian hadiah doorprize kepada peserta didik.

Di SMPN 1 Kramat, perayaan HUT diawali dengan upacara dan doa bersama seluruh siswa, guru dan staf. Setelah itu, dilanjutkan dengan pelepasan 39 balon ke udara.

BACA JUGA:Bazma Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah Beri Bantuan 300 Paket Sembako

Menurutnya, jumlah balon yang dilepas disesuaikan dengan usia sekolah, yakni 39 tahun. Semarak HUT kali ini juga dimeriahkan dengan karnaval. 

Rute karnaval dimulai dari sekolah menuju ke Perumahan Mejasem, lalu ke Desa Mejasem Timur hingga ke wilayah Kelurahan Dampyak.

Para peserta karnaval juga mendapatkan kupon untuk diundi. Adapun, hadiah utamanya, yakni 4 sepeda gunung, dispenser, kipas angin dan puluhan doorprize lainnya.

BACA JUGA:Simak Bestie, Jangan Sampai Gak Kebagian! Penjualan Tiket Kereta Api Libur Nataru 2022/2023 Sudah Dibuka

Khusus untuk sepeda gunung, di SMPN 1 Kramat diraih oleh Dwi Tegar Nurizazi; kelas 9F, Annur Khurahman; kelas 7I, Dava Ilham Setiawan; kelas 8H dan Wahyu Triwanto; kelas 9G.

"Ketika pembagian doorprize, beberapa siswa kami juga ada yang menampilkan keahliannya diatas panggung. Ada yang menyanyi, menari dan hadroh," kata Hening di sela-sela acara.

Sumber: