Bupati Ischak Pantau Perbaikan Jalan Kabupaten Tegal Jelang Mudik Lebaran 2025

Bupati Ischak Pantau Perbaikan Jalan Kabupaten Tegal Jelang Mudik Lebaran 2025

Bupati Tegal bersama Wakil Bupati Tegal saat meninjau perbaikan jalan jelang arus mudik 2025 (doc. ProKompin Kab. Tegal)-ARS-dok. prokompin kab. tegal

BOJONG, radartegal.com - Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman bersama wakilnya Ahmad Kholid didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Teguh Dwijanto Rahadjo, meninjau sejumlah pekerjaan infrastuktur perbaikan jalan di Kabupaten Tegal jelang arus mudik lebaran 2025. Pantauan dilaksanakan pada Jumat 14 Maret 2025 lalu.

Salah satu titik yang mendapat perhatian Bupati Ischak adalah perbaikan ruas jalan Karangjambu-Bojong Kabupaten Tegal, tepatnya di Desa Buniwah yang tengah dalam tahap pengerjaan. Ischak menilai jalur ini menjadi penting karena merupakan akses jalur wisata menuju Guci, sekaligus menjadi jalur alternative mudik menuju Moga dan wilayah Brebes selatan.

Dalam tinjauan tersebut, Bupati menekankan agar perbaikan 48 ruas jalan di Kabupaten Tegal dapat rampung seminggu sebelum Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Tetapi meski dikerjakan dalam waktu relatif singkat, namun harus tetap mengutamakan mutu sesuai spesifikasi pekerjaan sesuai yang ada dalam kontrak kerja.

BACA JUGA:Dukung Pengamanan Lebaran 1446H, Bupati Tegal Apresiasi Operasi Ketupat Candi 2025

BACA JUGA:Bupati Tegal Ischak Resmikan Swalayan di Lebaksiu

“Sudah kami tekankan ke penyedia jasa untuk mengerjakan sesuai spek atau yang ada di kontrak agar kualitasnya bisa maksimal dan tahan lama. Saya minta PU pengawasannya yang baik,” tegasnya.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Bupati juga meninjau hasil pekerjaan penanganan ruas jalan Cilongok-Diwung di Desa Tembongwah Kecamatan Balapulang yang sempat ambles akibat bencana tanah longsor pada Januari 2025 lalu. 

Paket pekerjaan yang bernilai Rp800 juta ini telah selesai dikerjakan oleh CV Arya Abadi, Desa Harjosari Kidul menggunakan dana belanja tidak terduga dari APBD Kabupaten Tegal 2025. Pekerjaan penanganan darurat kerusakan prasarana jalan ini antara lain meliputi pengurugan, pembuatan saluran drainase, pembuatan talud hingga pengaspalan jalan.

BACA JUGA:Perbaikan Jalan Menuju Guci Kabupaten Tegal Dikebut, DPU: Kita Sedang Melakukan Percepatan

BACA JUGA:Perbaikan 48 Jalan Rusak di Kabupaten Tegal Dikebut, Target Selesai Sebelum Lebaran

Peninjauan lapangan juga dilakukan di jembatan Kalierang di Desa Karangjambu, Kecamatan Bojong yang direncanakan akan diganti dengan rangka baru di tahun 2025 ini.

Kepala Dinas PUPR Teguh menjelaskan proses perbaikan jembatan Kalierang dengan penggantian rangka jembatan baru akan dilaksanakan pasca Lebaran Idul Fitri tahun ini atau tepatnya bulan Mei 2025. Adapun alokasi anggaran perbaikan atau pemasangannya mencapai Rp4,25 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: