4 Mitos Populer Seputar Sungai Serayu, Nomor Satu Diluar Nalar!
4 mitos populer seputar Sungai Serayu-Tangkapan layar YouTube/Lensagram-
radartegal.com – Ada beberapa mitos populer seputar Sungai Serayu di Jawa Tengah yang menarik perhatian wisatawan. Bahkan salah satunya mungkin sudah tidak asing lagi bagi pengunjung luar daerah sekalipun.
Mitos populer seputar Sungai Serayu sudah menyebar sejak lama secara turun temurun. Bahkan saking terkenalnya, sudah tidak sedikit lagi pengunjung luar daerah yang mendengar ceritanya.
Sederet mitos populer seputar Sungai Serayu ini sekaligus menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Bahkan saking terkenalnya mitos menyelimuti tempat ini, sudah menjadi salah satu budaya tak terpisahkan di Jawa Tengah.
Berikut 4 mitos populer seputar Sungai Serayu yang bisa Anda ketahui. Mulai dari berkaitan dengan tokoh pewayangan sampai dengan hal-hal spiritual.
BACA JUGA : Mitos Jembatan Penghubung Jawa-Bali, Ini Sosok Legenda Kuno yang Menghambat Pembangunan
BACA JUGA : 5 Mitos Jawa yang Masih Dipercaya dan Abadi hingga Kini
4 Mitos populer Sungai Serayu
Sungai Serayu adalah salah satu yang terpanjang di Jawa Tengah, dengan pesona tersendiri. Tidak hanya menawarkan keindahan alam, namun juga ada mitos dan legenda yang berkembang tentang tempat ini.
Mitos-mitos ini sudah dipercaya sejak lama dari generasi ke generasi dan jadi budaya masyarakat setempat. Berikut beberapa mitos terkenal yang sering beredar.
1. Terbentuk dari Air Kencing Bima
Mitos terkenal tentang Sungai Serayu Jawa Tengah ini yaitu dikaitkan dengan salah satu tokoh pewayangan, yaitu Bima. Disebut-sebut, sungai ini terbentuk dari air kencing Bima ketika melakukan tapa brata.
Air kencingnya yang sangat deras mengaliri tanah dan membentuk sungai yang panjang dan lebar yang bisa dilihat saat ini.
BACA JUGA : Mitos Urban paling Populer saat Ini yang Pernah Diangkat Menjadi Film
BACA JUGA : Mitos Kayu Tlogosari yang Konon Jadi Benda Pusakanya Nyi Roro Kidul
2. Airnya Membawa Berkah Terhadap Penyakit Tertentu
Ada kepercayaan bahwa air Sungai Serayu memiliki khasiat tertentu. Salah satunya, yaitu dipercaya bisa membuat awet muda atau menyembuhkan penyakit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: