Bantu Korban Kebakaran di Bojong Kabupaten Tegal, PMI Salurkan Family Kit dan Uang Tunai
BANTUAN - Ketua PMI Kabupaten Tegal H Iman Sisworo, SH, didampingi Kasi Kesra Kecamatan Bojong dan Perangkat Desa Dukuhtengah saat menyerahkan bantuan kepada keluarga korban kebakaran, Rabu, 11 September 2024.-Yeri Noveli-Radartegal.disway.id
BOJONG, Radartegal.com- Musibah kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Tegal.
Kali ini menimpa sebuah rumah warga di RT 05 RW 01 Desa Dukuhtengah Kecamatan Bojong Kabupaten Tegal yang mengalami kebakaran pada Sabtu, 7 September 2024.
Tim Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal langsung menuju ke lokasi untuk mengevakuasi korban atau pemilik rumah usai mengetahui musibah kebakaran tersebut.
Ketua PMI Kabupaten Tegal H Iman Sisworo, SH, didampingi Kasi Kesra Kecamatan Bojong dan Perangkat Desa Dukuhtengah juga sekaligus menggelontorkan bantuan berupa uang tunai, family kit dan hygienis kit.
BACA JUGA: Anggota DPRD Angkat Bicara Terkait Kebakaran TPA Kalikamal Brebes
BACA JUGA: TPA Kalikamal Brebes Kebakaran, Diduga Penyebabnya Puntung Rokok
"Semoga bantuan ini bermanfaat untuk keluarga korban," kata Iman, saat menyerahkan bantuan, Rabu, Rabu, 11 September 2024.
Menurut Iman, peristiwa kebakaran rumah di Bojong Kabupaten Tegal itu terjadi pada Sabtu, 7 September 2024 lalu.
Dalam kesempatan itu, Iman juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada.
Karena musibah dapat datang kapan saja.
BACA JUGA: 120 Rumah dan 35 Lapak di Penjaringan Jakarta Utama Kebakaran, 18 Unit Damkar Diterjunkan
BACA JUGA: 49 Kebakaran Terjadi di Kota Tegal Selama 2024, Satpol PP Lakukan Hal Ini Pakai Mobil Patroli
"Belakangan ini banyak sekali musibah kebakaran, warga harus tetap waspada dan jangan lalai," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: