Istimewa, 9 Fitur Honda BeAT 2024 Ini Membuatnya Jadi Motor Paling Aman dan Nyaman di Kelasnya
FAVORIT - Honda BeAT 2024 semakin menjadi skutik favorit, dengan 9 fitur-fitur terbaru yang canggih dan kekinian.--
radartegal.id - Honda Beat 2024 kian menahbiskan dirinya sebagai skuter yang tidak hanya mengikuti tren. Tetapi juga sebagai leader skutik yang mengutamakan kenyamanan dan keamanan penggunanya.
Jika ditotal, sedikitnya ada 9 fitur-fitur canggih yang tersemat di Honda BeAT 2024, dengan fungsi yang sangat modern. Misalnya dua fitur canggih kekinian, yakni smart key system dan idling stop system.
Dua fitur canggih Honda Beat 2024 itu kian menandakan jika skutik mungil itu memang dirancang sesuai keinginan generasi zaman now. Yaitu pengendara yang menginginkan efisiensi, keamanan, serta kemudahan mengoperasionalisasikannya.
BACA JUGA: Honda BeAT 2024 Tambah Aman dan Nyaman, Manuver di Jalanan Sempit dan Ramai Siapa Takut
9 fitur istimewa Honda BeAT 2024
1. Smart Key System
Salah satu fitur unggulan yang membuat Honda Beat 2024 berbeda dari pendahulunya adalah Smart Key System. Fitur ini dirancang untuk memberikan kenyamanan ekstra dengan teknologi kunci pintar yang memungkinkan pengguna untuk mengakses motor tanpa harus menggunakan kunci fisik.
Pengguna hanya perlu mendekati motor dengan kunci dalam jangkauan, dan sistem ini akan memungkinkan pembukaan tutup jok dengan mudah. Selain itu, sistem ini meningkatkan keamanan karena sulit untuk diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Sehingga membuat pengalaman berkendara, menjadi lebih aman dan praktis.
BACA JUGA: Tampil dengan 8 Warna Baru, All New Honda BeAT 2024 Semakin Gesit dan Stylish
2. Anti Theft Alarm
Keamanan adalah salah satu aspek yang sangat diperhatikan dalam desain Honda Beat 2024. Model ini dilengkapi dengan Anti Theft Alarm yang secara khusus disematkan pada tipe CBS dan tipe Deluxe Standard.
Fitur alarm ini dirancang untuk memberikan perlindungan ekstra terhadap motor dari upaya pencurian. Ketika ada upaya untuk memindahkan motor tanpa izin, alarm akan berbunyi keras.
Menarik perhatian sekitar dan mencegah terjadinya pencurian.Fitur ini sangat penting, terutama di area perkotaan yang rawan terhadap tindakan kriminal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: