Nasabah Wajib Tahu! Ini Tips Penggunaan Pinjol yang Bertanggung Jawab, Biar Limit Makin Besar

Nasabah Wajib Tahu! Ini Tips Penggunaan Pinjol yang Bertanggung Jawab, Biar Limit Makin Besar

Berikut beberapa tips penggunaan pinjol yang bertanggung jawab.-(Gambar Pinterest)----

radartegal.id - Sebagai anak muda jaman now, pasti udah gak asing lagi dong dengan pinjol alias pinjaman online. Platform yang satu ini emang praktis dan gampang diakses, tapi hati-hati, gaes! Di balik kemudahannya, pinjol juga bisa jadi bumerang kalau gak digunakan dengan bijak.

Kami mau ngasih tau nih tips penggunaan pinjol yang jitu biar kamu gak terjebak pada jeratannya:

1. Kenali Kebutuhanmu: Pinjol Bukan ATM!

Sebelum ngintip-ngintip promo pinjol yang menggoda, coba deh tanyain diri sendiri dulu: "Buat apa sih gue pinjam duit?". Penting banget buat tau tujuan pinjam uang. Apakah buat kebutuhan mendesak kayak biaya pengobatan atau modal usaha? Atau cuma buat gaya-gayaan beli gadget terbaru?

Ingat, gaes, pinjol bukan ATM pribadimu. Gunakan hanya untuk kebutuhan yang benar-benar penting dan mendesak. Hindari banget deh ngandalin pinjol buat gaya hidup konsumtif.

BACA JUGA: 10 Cara Aman Lunasi Hutang Lebih dari Satu Pinjol, Yuk Kaum Galbay Wajib Merapat

BACA JUGA: Kekurangan Pinjam Modal Usaha dengan Pinjol, Para Pelaku Bisnis Wajib Tahu Hal-hal Ini

2. Pilih Pinjol yang Legal dan Terdaftar OJK

Di era digital ini, banyak banget platform pinjol yang bermunculan. Tapi, gak semuanya aman dan terpercaya. Pastikan kamu memilih pinjol yang legal dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Cek di website resmi OJK atau download aplikasinya buat ngecek daftar pinjol yang resmi.

3. Pahami Bunga dan Biaya Pinjaman

Jangan tergiur dengan iming-iming bunga rendah atau tanpa bunga di awal. Baca dengan seksama seluruh syarat dan ketentuan pinjol sebelum menyetujui pinjaman. Perhatikan bunga, biaya administrasi, denda keterlambatan, dan biaya lainnya. Pastikan kamu paham dan mampu mencicilnya.

4. Hitung Kemampuanmu Membayar

Sebelum klik tombol "Pinjam", tips penggunaan pinjol adalah hitung dulu kemampuanmu untuk membayar cicilan. Gunakan rumus 30:30:30. Maksudnya, 30% dari penghasilanmu dialokasikan untuk cicilan utang, 30% untuk kebutuhan hidup, dan 30% untuk tabungan dan investasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: