Mobil Listrik Buatan Lokal Paling Niat, Neu CITI EV Harganya di Bawah Rp300 Juta

Mobil Listrik Buatan Lokal Paling Niat, Neu CITI EV Harganya di Bawah Rp300 Juta

Mobil Listrik Buatan Lokal Paling Niat, Neu CITI EV Harganya Dibawah Rp300 Juta Seperti Apa Spesifikasinya?--Image By Uzone.id Then Edited Using Corel Draw | Dimas Adi Saputra

RADAR TEGAL - Industri otomotif Indonesia kembali dikagetkan dengan kehadiran mobil listrik buatan lokal. NEU CITI, sebuah mobil listrik yang diproduksi oleh perusahaan lokal yang berada di Indonesia dan dibanderol di bawah Rp300 juta.

Meski terjangkau, NEU CITI sebagai mobil listrik buatan lokal patut diapresiasi karena membawakan beberapa teknologi terbaru yang umumnya dimiliki mobil-mobil EV buatan luar.

Adapun yang menarik perhatian dari mobil listrik NEU CITI ini adalah tampilan luarnya yang sangat mungil, mirip sekali dengan mobil  segmen city car. Hanya saja yang membedakannya dengan mobil city car ialah NEU menggunakan motor listrik sebagai jantung mesin.

Nah pada pembahasan artikel kali ini, kita akan membahas mengenai spesifikasi singkat serta kelebihan dan kekurangan dari mobil listrik NEU CITI ini. Berikut penjelasan selengkapnya bisa Anda simak di bawah ini.

BACA JUGA: Suzuki Baleno Terbaru 2024 Jadi Jawara di Pasaran Hatchback Unggulan, Begini Review Singkatnya yang Memukau

Spesifikasi

1. Eksterior dan Interior

Berdasarkan informasi dari salah satu media otomotif, desain mobil listrik ini terlihat modern dan sporty. Hal ini bisa dilihat pada bagian depan mobil listrik ini yang menggunakan lampu depan berjenis halogen dan DRl.

Terdapat pula logo NEU di bagian tengahnya, ala-ala mobil konvensional. Sedangkan pada bagian belakangnya, ada lampu rem dan lampu sein berteknologi LED plus lampu mundur.

Masuk ke dalam interiornya, NEU CITI memiliki desain interior yang cukup nyaman dan walaupun sedikit sempit. Desain kabinnya juga tergolong sederhana tidak semewah EV keluaran pabrik luar, namun tetap fungsional.

Kursinya terbuat dari bahan material yang cukup berkualitas, nyaman dan bisa dilipat untuk menampah kapasitas bagasi. Adapun total kursi yang dimiliki NEU sejumlah 4 kursi dilengkapi dengan raung bagasi yang cukup kecil.

BACA JUGA: Update Terbaru Suzuki Baleno Jadi Mobil yang Paling Worth It untuk Dibeli? Berikut Ulasannya

2. Performa dan Fitur

Sementara untuk jantung mesinnya, NEU CITI memiliki motor listrik yang mampu mengeluarkan output tenaga mencapai 45 Horse power dan torsi 100 Newton meter. Meskipun tidak terlalu besar, tenaga tersebut sudah sangat cukup untuk penggunaan di dalam kota.

Sumber: