7 Smartwatch Terbaik Tahun 2024, Salah Satunya Bisa Deteksi Kadar Oksigen Dalam Darah

7 Smartwatch Terbaik Tahun 2024, Salah Satunya Bisa Deteksi Kadar Oksigen Dalam Darah

GAYA MODERN - 7 Smartwatch Terbaik Tahun 2024 Menurut Para Ahli Teknologi--

RADAR TEGAL - Dengan pasar smartwatch yang semakin berkembang, para konsumen sering kali terjebak dalam kebingungan untuk memilih perangkat yang tepat. Oleh karena itu, artikel ini hadir untuk memberikan rekomendasi smartwatch terbaik tahun 2024.

Smartwatch terbaik tahun 2024 dalam daftar ini miliki kemampuan luar biasa. Dimulai mengukur tingkat kegiatan fisik, dan bahkan menyediakan notifikasi dari ponsel pintar. 

Dengan demikian, smartwatch alat yang sangat berguna dalam memantau dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan. Smartwatch terbaik tahun 2024 yang Radar Tegal mention adalah rekomendasi dari para ahli teknologi.

Memilih smartwatch yang tepat bisa menjadi tugas yang menantang. Karena itu, artikel ini akan memberikan wawasan mendalam tentang beberapa rekomendasi smartwatch terbaik tahun 2024, membantu pembaca dalam membuat keputusan yang cerdas dan sesuai dengan kebutuhan mereka.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Smartwatch Terbaik Rp1 Jutaan, Harga Terjangkau dengan Fitur-fitur yang Lengkap

Rekomendasi smartwatch terbaik tahun 2024

1. Apple Watch Series 8

Harga: Rp7.999.000

Apple Watch Series 8, menawarkan sejumlah fitur yang sudah dikenal serta beberapa fitur baru yang belum pernah ada sebelumnya. Beberapa fitur utamanya meliputi dukungan untuk berbagai sistem navigasi global seperti GPS L1, GLONASS, Galileo, QZSS, dan BeiDou, serta kehadiran kompas yang memudahkan navigasi arah. 

Selain itu, terdapat juga altimeter yang selalu aktif untuk memberikan informasi ketinggian secara real-time, serta kemampuan tahan air hingga 50 meter, cocok untuk aktivitas air dangkal seperti berenang di kolam renang atau di laut.

Fitur lainnya meliputi sensor oksigen darah untuk mengukur kadar oksigen dalam darah, aplikasi EKG untuk membantu mendeteksi ritme jantung yang tidak teratur, serta sensor jantung optik generasi ketiga yang memberikan pemantauan detak jantung yang akurat. 

Apple Watch Series 8 juga dilengkapi dengan fitur darurat SOS yang memungkinkan panggilan darurat melalui Wi-Fi atau koneksi seluler, serta konektivitas Wi-Fi 802.11b/g/n 2,4 GHz dan 5 GHz untuk terhubung dengan jaringan. 

BACA JUGA: Review Smartwatch Huawei Watch Fit, Spesifikasi Kelebihan dan Kekurangannya

Dengan daya baterai yang dapat bertahan hingga 18 jam dengan penggunaan normal, serta penutup berbahan aluminium 100% daur ulang yang berkelanjutan dari segi lingkungan, Apple Watch Series 8 menawarkan layar Retina yang Selalu Aktif LTPO OLED untuk menampilkan informasi dengan efisien dan hemat energi. 

Sumber: