Inilah 5 Rekomendasi Hp dengan Kamera Terbaik, Mampu Rekam Konser dari Jarak Jauh

Inilah 5 Rekomendasi Hp dengan Kamera Terbaik, Mampu Rekam Konser dari Jarak Jauh

--

RADAR TEGAL - Menonton konser adalah hal yang disukai oleh banyak orang, apalagi berjumpa dengan musisi favorit. Tidak lupa, pastinya kamu akan memfoto atau membuat video momen ini menggunakan hp dengan kamera terbaik untuk mengabadikan momen konser kamu.

Untuk mengabadikan foto atau video bisa dilakukan secara mudah melalui hp. Namun, agar gambar dan video bisa terlihat jelas kamu butuh hp kamera terbaik untuk mengabadikan nya.

Oleh karena itu, penting nya kamu memilih hp dengan kamera terbaik. Yang di mana sekarang hp dengan kamera terbaik sudah dilengkapi beberapa fitur canggih yang akan membuat hasil jepretan kamu terlihat jelas, jernih dan stabil.

Di Indonesia sudah banyak beberapa hp dengan kamera terbaik yang bisa kamu dapatkan untuk mengabadikan momen menonton konser. Berikut akan kami berikan rekomendasi hp dengan kamera terbaik.

BACA JUGA: Daftar Hp Gaming Terbaik 2024 Harga Mulai 2 Jutaan, Chipsetnya Tangguh Libas Game Mobile High Graphic

1. iPhone 13 Pro Max

Di mana, sudah bukan rahasia lagi jika kamera iPhone memiliki kualitas terbaik di kelasnya sebagai versi tertinggi di keluarga iPhone 13 series. Meski secara desain modul dan jumlah kamera masih sama dengan pendahulunya, tiga kamera iPhone 13 Pro Max utama, ultrawide dan telefoto tetap mendapat peningkatan terutama untuk ultrawide yang kini bisa menghasilkan foto dengan kualitas lebih HD meskipun dalam kondisi low-light sekali pun.

Fitur ini sangat berguna bagi para penikmat musik yang akan menghadiri konser atau pagelaran musik dengan kondisi ruangan tertutup atau malam hari. iPhone Pro Max sendiri dibekali tiga kamera di bagian belakang yang terdiri dari kamera utama 12MP, ultrawide 12MP, dan telefoto 12MP. Kamera ultrawide sendiri digunakan untuk pemotretan jarak dekat atau mikro).

Untuk spesifikasi iPhone 13 Pro Max sendiri dipersenjatai chipset A15 Bionic dengan RAM berkapasitas 6GB dan media penyimpanan 128GB, 256GB, 512GB, hingga  1TB. Lalu, untuk kapasitas baterainya sebesar 4,352 mAh dengan sistem pengisian fast charging 27W.

2. Samsung Galaxy S22

Samsung Galaxy S22 yang mengemas tiga kamera di bagian belakang yaitu 50MP utama, 12MP ultrawide, 10MP telefoto dengan 3x optical zoom dan mampu menghasilkan foto terbaik untuk fungsi masing-masing. Selain itu, ada juga kamera selfie berkekuatan pada punch-hole di tengah atas layar. Beralih ke ke spesifikasi, sama seperti varian Galaxy S22 lainnya, Galaxy S22 juga ditenagai Snapdragon 8 Gen 1, bersama RAM 8GB, penyimpanan 128/256GB dan baterai 3,700mAh dengan fast-charging 25W.

3. Huawei P50 Pro

HP ini memiliki kamera utama sebesar 50MP dengan OIS, kamera ultrawide 13MP, serta lensa periskop 64MP dengan optical zoom dan juga didukung OIS, serta kamera B&W 40 MP. P50 Pro hadir dengan desain kamera Dual Matrix yang diklaim mampu memberikan pengalaman fotografi yang profesional dan kamera ini bekerja melalui integrasi dua modul kamera, main camera dan zoom, dengan desain double ring.

4. Samsung Galaxy S22 Ultra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: