Mirip Alphard, Suzuki APV Luxury Punya Segudang Fitur dan Performa Memuaskan
Foto: Suzuki APV Luxury/Tangkapan layar suzukiindomobil.com--
RADAR TEGAL - Suzuki APV Luxury merupakan salah satu mobil MPV yang menonjol di industri otomotif Indonesia. Simak hingga selesai untuk selengkapnya.
Mobil ini memiliki desain stylish, performa andal, dan rangkaian fitur canggih yang membedakannya dari mobil MPV lainnya. Tak sedikit orang yang menamai Suzuki APV Luxury sebagai mobil yang mirip Toyota Alphard.
Selain itu, dari segi performa juga Suzuki APV Luxury tidak bisa diremehkan karena memiliki mesin yang cukup mumpuni. Mobil ini memiliki mesin K14B berkubikasi 1.400 cc yang dapat mengeluarkan tenaga 97 PS dan torsi 130 Nm.
Berikut ini kelebihan yang dimiliki Suzuki APV Luxury, mobil stylish yang mirip Toyota Alphard:
BACA JUGA:Suzuki APV Luxury 2024, Lebih Tangguh dengan Mesin K14B Berkapasitas 1.4 CC Bisa Tembus Sampai 97 PS
Performa memuaskan
APV Luxury dibekali mesin K14B berkapasitas 1.400 cc yang menghasilkan tenaga 97 PS dan torsi 130 Nm. Keunggulan performa ini berpadu dengan transmisi manual 5 percepatan, memberikan pengalaman berkendara yang responsif dalam beragam kondisi jalan.
Desain stylish
Suzuki APV Luxury memancarkan kesan elegan dan modern. Penggunaan lampu depan LED dan Daytime Running Light (DRL) memberikan nuansa kemewahan pada tampilannya.
Grille bergaya honeycomb menjadi ciri khas yang membedakannya dari model serupa. Ragam pilihan warna juga memberikan kebebasan bagi konsumen untuk mengekspresikan selera mereka.
Fitur canggih
Suzuki APV Luxury juga memiliki sejumlah fitur tambahan yang meningkatkan pengalaman berkendara, antara lain:
BACA JUGA:Apa Singkatan dari APV? Berikut Sejarah Suzuki APV Indonesia dan Evolusi dari Tahun ke Tahunnya
- Kamera parkir mundur
- Sensor parkir belakang
- Power window
- Keyless entry
- Alarm
Kesimpulan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: