Menilik 5 Merek Smart TV Teratas yang Tawarkan Layar QLED dan OLED, Sudah Siap Halalkan?
Menilik 5 Merek Smart TV Teratas yang Tawarkan Layar QLED dan OLED, Sudah Siap Halalkan?-desain by writer-freepik.com/vecstock
RADAR TEGAL - Smart TV telah menjadi pilihan banyak roang karena menawarkan beragam kelebihan. Terdapat 5 merek smart TV yang dapat Anda jadikan pertimbangan karena keunggulannya, simak sampai selesai ya!
Smart TV telah merevolusi pengalaman menonton kita dengan beragam fitur menarik. Setiap merek Smart TV juga memiliki keunggulannya masing-masing.
Dari sekadar kotak kaca penayang acara, kini televisi pintar ini menjelma menjadi hiburan, pusat permainan, bahkan jendela ke dunia informasi. Fitur yang ditawarkan dari kelima merek Smart TV ini terus diperbarui setiap produksinya.
Namun demikian, dengan beragam pilihan merek Smart TV yang menawarkan keunggulan justru membingungkan. Tidak perlu khawatir, berikut ulasan tentang 5 merek Smart TV beserta keunggulannya.
BACA JUGA:Perbarui Ruang Keluarga menjadi Spot Nyaman dengan Smart TV 32 Inch Terbaik 2024
5 merek Smart TV teratas dengan keunggulannya
Terdapat 5 merek Smart TV terataas yang menawarkan beragam keunggulan yang bsia Anda pertimbangkan sesuai kebutuhan diantaranya:
1. Samsung
Raksasa elektronik asal Korea ini dikenal dengan inovasi visualnya yang tidak perlu diragukan lagi. Smart TV Samsung, khususnya seri QLED dan OLED, menjanjikan kecerahan menawan, warna akurat dan kontras tingkat tinggi.
Teknologi Quantum Dot yang ditawarkan Samsung meningkatkan kemurnian warna. Sementara layar OLED dengan piksel yang menyala sendiri menghasilkan warna hitam pekat dan detail tak tertandingi.
Ditambah sistem operasi Tizen yang intuitif dan aplikasi streaming bawaan seperti Netflix dan Disney+. Dengan begitu, Samsung nampaknya berhasil untuk memanjakan penikmat film dan serial.
BACA JUGA:Perbedaan Fitur TV Android dengan Smart TV, Mending Pilih yang Mana?
2. LG
Pesaing berat Samsung, LG tak mau kalah dalam pertarungan layar. Seri OLED LG dikenal sebagai yang terdepan, menawarkan warna hitam nyaris tak berujung dan sudut pandang lebar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: