Jalur Pendakian Gunung Slamet Via Guci Tegal Kebakaran, Api Sudah Menjalar ke Pos 6 Menuju Pos 5
Relawan BPBD dan komunitas pecinta alam berupaya memadamkan api di jalur pendakian Gunung Slamet via Guci yang kebakaran.-Hermas Purwadi-
RADAR TEGAL - Jalur pendakian Gunung Slamet via Guci Kabupaten Tegal kebakaran pada Kamis 5 Oktober 2023.
Hingga Jumat 6 Oktober 2023, kebakaran masih terjadi di pos 6 jalur pendakian Gunung Slamet via Guci.
Kepala Pelaksana BPBD Elliya Hidayah SIP MM menyatakan lahan jalur pendakian tersebut milik Perum Perhutani.
"Informasi awal kebakaran diduga berawal dari pos 7 batas vegetasi puncak Gunung Slamet pada pukul 14.30 WIB. Api menyebar ke pos 6 dan menuju pos 5 jalur pendakian Gunung Slamet via Guci," ujarnya Jumat 6 Oktober 2023.
BACA JUGA:Api Kebakaran Ruko Dekat Pasar Induk Bumiayu Brebes Pertama Muncul dari Toko Tani
BACA JUGA:BREAKING NEWS! 4 Ruko di Dekat Pasar Induk Bumiayu Brebes Kebakaran
Dari hasil koordiniasi pada pukul 08.00 WIB, sambung Elliya, dari 3 bescamp, yakni Kompak, Gupala dan Permadi, kurang lebih 10 personil akan melakukan pengecekan kedua untuk kondisi dan perkembangan kebakaran.
"Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. BPBD terus melakukan koordinasi dan menyuplai logistik yang dibutuhkan di lapangan. Sampai saat ini kebutuhan mendesak tidak ada," cetusnya.
Relawan BPBD terus melakukan upaya pemadaman bersama jajaran Polsek Bojong, Komunitas Pecinta Alam Kompak, Gupala, dan Permadi, serta pihak Perhutani.
Dihubungi terpisah, pihak Perhutani mengaku tidak ada kerugian dalam insiden tersebut. Mengingat yang terbakar hanya lahan ilalang yang merupakan jalan setapak untuk pendakian. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: