Warga Terdampak Kebakaran TPA Pesalakan Pemalang Dapat Sarapan Gratis
Personel Polres Pemalang membagikan bantuan makanan kepada warga terdampak kebakaran TPA Pesalakan.-Siti Maftukhah-
RADAR TEGAL - Warga terdampak asap kebakaran TPA Pesalakan Pemalang mendapat bantuan sarapan atau makan pagi gratis.
Sarapan gratis dibagikan TNI-Polri bersama Pemda Pemalang, dalam kegiatan Juat Berkah, 8 September 2023.
Sebanyak 300-an paket makanan dan minuman gratis itu dibagikan kepada warga yang bermukim di sekitar Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) sampah Dukuh Pesalakan Desa Pegongsoran Kecamatan Pemalang.
Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya mengatakan, kegiatan Jumat Berkah kita laksanakan di Dukuh Pesalakan.
BACA JUGA:Kebakaran TPA Pesalakan Pemalang, Polisi Buka Pengobatan Gratis dan Bagi-bagi Masker
BACA JUGA:DARURAT! DPRD Siap Back Up Urusan Anggaran Masalah Sampah di TPA Pesalakan Pemalang
Tujuannya untuk membantu warga yang membutuhkan, terutama yang terdampak langsung asap kebakaran di sekitar TPA Pesalakan.
Paket makanan tersebut dibagikan pada warga yang melintas di depan Posko Terpadu, yang didirikan Polres Pemalang di sekitar area TPA sampah.
"Sebagian paket makanan dibagikan secara door to door ke pemukiman warga," kata Kapolres Pemalang.
Selain paket makanan, personelnya juga membagikan masker gratis kepada warga.
BACA JUGA:Penanganan Sampah di TPA Pesalakan Pemalang Dinilai Belum Sesuai Harapan Masyarakat
BACA JUGA:Respon Cepat Protes Warga Masalah Sampah, Pemkab Pemalang Kerahkan 6 Alat Berat di TPA Pesalakan
Harapannya, bantuan ini dapat sedikit membantu kebutuhan masyarakat yang terdampak kebakaran TPA sampah Pesalakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: