Jokowi Kunjungi Amerika, Guru Besar UI: Apakah Negara Sudah Sedemikian Parah?

Jokowi Kunjungi Amerika, Guru Besar UI: Apakah Negara Sudah Sedemikian Parah?

Guru Besar Universitas Indonesia (UI) Prof. Ronnie Higuchi Rusli dalam akun sosial medianya menyoroti agenda pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan CEO Corporate Dunia.

Dia mengatakan, pimpinan negara-negara termasuk Indonesia pada umumnya didatangi oleh CEO. Bukan sebaliknya.

“Biasanya CEO Corporate Dunia yg minta wkt bisa datang ke Indonesia utk bertemu Presiden RI,” tulisnya, Rabu, (11/5).

“Sekarang sebaliknya Presiden RI yg minta waktu bisa datang ke Amerika utk bertemu dng CEO Corporate Amerika,” sambungnya.

Menurutnya, pertemuan itu cenderung mengesankan Indonesia mengemis waktu kepada Corporate.

“Apkaha negara sdh sedemikian parah sampai mengemis waktu utk bertemu? Ohh karena CEO Corparate lebih sibuk mengurusi perusahannya sehingga Presiden RI yang kurang sibuk harus datang menghadap dan meminta CEO agar mau berinvestasi di Indonesia???,” ujar Mantan Pejabat Kemenko Maritim ini. 

Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Amerika Serikat untuk melakukan kunjungan kerja mulai 11-13 Mei 2022 mendatang.

Dalam kunjungannya, Jokowi diagendakan mengikuti pertemuan dengan pimpinan ASEAN dan Presiden Joe Biden dalam KTT Khusus ASEAn-AS atau ASEAN-US Special Summit (AUSS) selama dua hari.
 
Kemudian, pertemuan dengan anggota kongres dan pertemuan dengan para CEO besar Amerika.

Terakhir, pertemuan dengan Wakil Presiden AS Kamala Harris dan Tim Perubahan Iklim Amerika, seperti dikutip dari Fajar.co.id. (ima/rtc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: