Injak Alquran dan Tantang Umat Muslim, Didatangi Polisi Malah Ngilang

Tayangan video yang menampilkan seorang laki-laki menginjak Alquran dan menantang semua umat muslim viral dan membuat heboh media sosial. Ternyata sosok yang viral dalam video itu belakangan dikenal sebagai Dika Eka, warga Sukabumi, Jawa Barat.
Pada tayangan video berdurasi 14 detik itu menampilkan sosok yang mengaku bernama Dika Eka tersebut merekam dirinya sendiri tengah menginjak Alquran dan menantang semua umat muslim.
Di video viral itu, terlihat seorang remaja mengenakan kaos oblong dan celana jeans berada di sebuah ruangan. Remaja itu lantas menunjukkan Alquran yang sudah dipersiapkannya.
Dika Eka lalu membuka Alquran itu lantas menempatkannya di lantai lalu dua kali menginjaknya. “Saya atas nama Dika Eka dengan sadar, saya tantang semua yang beragama muslim,” kata Dika Eka dalam video itu sembari menginjak Alquran.
Dalam akun Facebook Dika Eka menyebutkan bahwa remaja itu tinggal di Sukabumi, Jawa Barat. Berdasarkan pengamatan PojokSatu.id, akun Facebook Dika Eka kali terakhir aktif dan membuat unggahan yakni pada 14 Januari lalu.
Unggahan itu berupa foto yang menunjukkan seorang remaja pria bersama perempuan berambut panjang. Keduanya terlihat duduk di kursi di sebuah ruangan tertutup.
Menindaklanjuti video viral Dika Eka, Polres Sukabumi Kota langsung mendatangi diduga kediaman remaja tersebut yang berlokasi di Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.
Akan tetapi, yang bersangkutan ternyata tengah tidak berada di kediamannya. Saat ini, polisi tengah berkomunikasi dengan orang tua remaja dalam video yang viral itu.
Berdasarkan komunikasi tersebut, keluarga remaja dalam video itu tengah berada di Pelabuhanratu.
“Kami sudah komunikasi dengan orang tuanya dan permasalahan ini sudah ditangani oleh Polres Sukabumi Kota,” ungkap Kasat Intelijen Polres Sukabumi Kota, AKP Sonson Sudarsono kepada wartawan, Kamis (5/5).
Kendati demikian, Sudarsono masih belum bisa memberikan keterangan lebih detil. “Apakah betul dia yang membuatnya, atau diedit atau seperti apa, karena medsos ini bisa direkayasa,” terangnya.
Kendati demikian, pihaknya meminta masyarakat Sukabumi tetap tenang dan tidak terprovokasi dengan video viral tersebut. “Jadi, mohon kepada saudara-saudara yang mengetahui kejadian video tersebut, bahwa permasalahan ini sudah ditangani oleh kepolisian,” imbaunya.
“Kami sudah komunikasi dan nanti akan kami undang yang bersangkutan dengan orang tuanya ke Polres Sukabumi Kota,” paparnya.
Berdasarkan informasi yang beredar, anggota Polres Sukabumi Kota dikabarkan tengah menjemput Dika Eka dan orang tuanya di Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (pojoksatu/zul)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: