Mengaku Ikhlas, Angelina Sondakh: Aku Jualan Kue Ternyata Masih Bisa

Mengaku Ikhlas, Angelina Sondakh: Aku Jualan Kue Ternyata Masih Bisa

"Apakah perlu melakukan kontak dengan senior di partai yang lama,” tanya Rosi lagi.

“Perlu. Karena saya ingin berterimakasih,” jawab Angie.

“Pak SBY misalnya?" timpal Rosi melanjutkan pertanyaannya.

“Boleh jika beliau berkenan. Kan saya bukan siapa-siapa. Kalau ketemu Pak SBY saya mau minta maaf dan berterimakasih. Saya mau minta maaf karena telah menjadi kader yang mencoreng. Dan saya berterimakasih,” tukasnya.
 
Seperti diberitakan, Angelina Sondakh atau Angie mengaku bukan sosok ibu yang baik buat anaknya.

Gara-gara kasus korupsi yang menjeratnya, sang anak terpaksa ikut menanggung akibatnya.

Dikutip dari Fin.co.id, Angelina Sondakh pun mengungkapkan keinginannya agar bisa menjadi ibu yang baik untuk buah hatinya. (ima/rtc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: