Soal KDRT, Husin Alwi Siap Jadi Murtad Jika Ucapan Derry Sulaiman Benar
Pernyataan Derry Sulaiman terkait dibolehkannya istri dipukul dalam Islam mendapat tanggapan dari banyak pihak.
Salah satunya dari Ketua Cyber Indonesia Husin Alwi Shihab.
"Ustaz siapa itu bahlul banget?" tulis Husin Alwi di Twitternya, Jumat (4/2).
Dia mengaku heran dengan pernyataan Derry Sulaiman tersebut. Dia menilai tidak ada ayat Al-Quran atau Hadis yang menganjurkan suami pukul istrinya.
“Dalam Islam maksudnya ada ajaran itu di Alquran dan Hadits?,” tulis Alwi Shihab lagi.
Bukan saja itu, Husin Alwi bahkan mengaku akan murtad atau keluar dari Islam jika ada Ayat Al-Quran menganjurkan suami pukul Istri.
“Saya murtat malam ini kalau memang ajaran itu shohih sesuai ajaran Islam Muhammadi SAW wa Allah Azza wa Jall! Ngeri banget.. uda akhir zaman. #AgamaKarangan,” tulis Husin Alwi dikutip dari Fajar.
Menanggapi itu, netizen mengomentari pernyataan Husin tersebut. Mereka menyertakan satu ayat Al-Quran surah Annisa Ayat 34.
Surah tersebut dibolehkan suami memukul Istrinya jika perlu. Surah tersebut yang Indonesianya berbunyi:
“………..Perempuan-perempuan yang kamu khawatirkan akan nusyuz, hendaklah kamu beri nasihat kepada mereka, tinggalkanlah mereka di tempat tidur (pisah ranjang), dan (kalau perlu) pukullah mereka. Tetapi jika mereka menaatimu, maka janganlah kamu mencari-cari alasan untuk menyusahkannya. Sungguh, Allah Mahatinggi, Mahabesar.”
Husin Alwi diminta tarik ucapan murtadnya sebelum pelajari lebih dalam terkait boleh tidaknya memukul Istri. (Rtc/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: