Tampak Seperti Orang Mencari Barang yang Hilang, Buruh Harian Lepas Malah Kedapatan Bawa Sabu
ER (26) warga Desa Tanjungharja Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal terpaksa diamankan jajaran Satresnarkoba Polres Tegal Senin (11/10) malam sekitar pukul 23.00 WIB.
Setelah digeledah, pria yang berprofesi sebagai buruh harian lepas itu kedapatan membawa narkoba jenis sabu-sabu.
Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa’at melalui Iptu Triyatno mengatakan, penangkapan pelaku bermula saat pihaknya melakukan patroli di Jalan Raya Desa Bongkok kecamatan Kramat Kabupaten Tegal sekitar pukul 23.00 WIB. Saat itu, tim melihat gerak-gerik mencurigakan yang dilakukan pelaku.
"Saat melakukan patroli, tim melihat gerak-gerik pelaku yang sedang mencari barang di sekitar SPBU," katanya.
Tidak lama, kata Triyatno, tim melihat ER mengambil sesuatu barang dan selanjutnya, pelaku langsung diamankan. Benar saja, saat dilakukan penggeledahan, didapati bungkus bekas rokok yang setelah dibuka, di dalamnya terdapat bungkusan tisu warna putih.
"Ternyata, di dalamnya ada plastik klip putih bening berisi kristal putih yang diduga narkotika jenis sabu," tandasnya.
Dari pengungkapan itu, kata Triyatno, pihaknya berhasil mengamankan paket diduga sabu-sabu yang setelah ditimbang beratnya 0,62 gram. Selain itu, juga diamankan barang bukti lain yang turut disita antara lain HP milik pelaku.
Selanjutnya, pelaku dan barang bukti diamankan ke Mapolres Tegal untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. (muj/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: