Habib Bahar Disebut Pukul Ryan 'Jagal Jombang', Pengacara Habib: Tudingan Bernuansa Politis untuk Jegal Kebeba
Habib Bahar bin Smith dikabarkan memukul Very Idham Henyansyah alias Ryan ‘Jagal Jombang’ di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat. Akibatnya ryan mengalami memar di bagian wajahnya.
Kuasa hukum Ryan, Kasman Sangaji mengatakan penganiayaan dipicu masalah utang piutang. Habib Bahar memiliki utang Rp10 juta kepada Ryan, tetapi saat ditagih hanya memberikan janji akan dilunasi.
"Permasalahan awalnya sebenarnya sepele, jadi Habib Bahar ini beberapa bulan lalu sering meminjam uang ke Ryan. Hingga kalau ditotal mencapai Rp10 juta," ujar Kasman, Rabu (18/8).
Namun, uang tersebut ada yang dikembalikan ada yang tidak. Ryan kesal lantaran Bahar tak kunjung membayar uang yang dipinjam.
"Sudah meminjam, ketika Ryan ditagih tak dikasih. Saat Ryan (meminta) nggak dikasih, dia (Ryan) melihat uang di atas meja. Ryan kesal menagih tapi tak diberi, akhirnya Ryan ambil uang itu dibuang ke tempat sampah," katanya.
Usai itu, Habib Bahar marah. Namun Ryan diam, karena merasa bersalah sudah membuang uang tersebut.
Bahkan Ryan sudah meminta maaf kepada Bahar. Selain itu, khawatir dengan pendukung Habib Bahar yang ada di Lapas Gunung Sindur.
“Usai Ryan menunaikan salat Zuhur di Masjid Lapas, Senin (18/8) lalu, di luar masjid Ryan dihadang oleh Bahar. Bahar pun langsung menghujamkan pukulan ke arah Ryan," katanya.
Berbeda dengan Kasman, kuasa hukum Habib Bahar, Ichwan Tuankotta mengatakan kliennya tak benar meminjam uang Rp10 juta. "Infonya juga bahwa itu tidak benar soal Habib Bahar pinjam uang Rp 10 juta ya, soal Habib berkeras sama Ryan semuanya belum jelas," ujarnya.
Namun, dia menilai tudingan penganiayaan itu bernuasa politik. Tuduhan itu dimasudkan untuk menjegal Bahar bebas.
Dikatakannya, kasus itu sudah terjadi beberapa hari lalu. Bahkan sudah diselesaikan secara internal di Lapas Gunung Sindur.
"Tapi nggak tahu, berita sampai keluar begini. Makanya ini, kalau nggak muatannya politik lagi atau enggak memang ingin menjegal habib Bahar bebas. Tinggal menghitung hari sebenarnya," ujarnya.
Sementara Kepala Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIA Gunung Sindur, Mujiarto membenarkan sempat terjadi perselisihan antara Bahar Smith dan Ryan.
"Itu permasalahan pribadi saja yang memang bisa terjadi terhadap siapa pun dan di mana pun, termasuk di dalam lapas," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: