Fraksi PDI Perjuangan Sayangkan Tunjangan Nakes Tidak Terpenuhi
Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Brebes M. Rizki Ubaidilah meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes untuk memenuhi kebutuhan insentif tenaga kesehatan (nakes) dalam penanganan Covid-19.
Hal itu menyusul Pemkab Brebes yang baru mengalokasikan Rp15 miliar untuk insentif nakes di kota bawang merah tersebut.
"Tidak logis, mereka (nakes) merupakan garda terdepan dalam penanganan Covid-19 tapi kok tidak dipenuhi kewajibannya dari kabupaten," ungkapnya, Sabtu (29/5).
Uki, sapaan akrabnya mengungkapkan, tahun lalu kabupaten cukup baik dalam pemenuhan insentif untuk para nakes. Namun, kata dia, tahun ini malah turun di anggarannya. Padahal, kinerja para nakes dalam penanganan Covid-19 sudah baik.
"Minimal disamakan dengan kabupaten lain. Setidaknya sama seperti tahun lalu, tapi anggaran tahun ini malah turun. Coba hitung ulang anggarannya baik-baik. Nanti kita bicarakan dengan DPRD," ucapnya.
Dalam waktu dekat, lanjutnya, dirinya akan berkoordinasi dengan ketua Komisi IV untuk melakukan pembahasan terkait hal tersebut di tingkat komisi. Sehingga, kekurangan atau permasalahan yang ada bisa dicari jalan keluar bersama.
"Salah satu alokasi anggaran refocusing kan untuk penanganan Covid-19. Tapi kok malah ada kurang terus, ada apa ini?" tukasnya.
Bahkan, dirinya meminta kepada Pemkab Brebes untuk tanggap terkait permasalahan insentif nakes. Pasalnya, sudah cukup banyak nakes yang mengeluhkan ke dirinya terkait insentif yang juga belum diterimanya.
"Jangan sampai ada kejadian luar biasa terhadap nakes. Karenanya, bupati sebagai pemangku kebijakan untuk segera tanggap, cobalah diskusikan baik-baik dengan nakes yang ada di Kabupaten Brebes," pungkasnya. (ded/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: