Takut Ancaman Varian Baru Virus Corona, China Larang Penerbangan dari dan ke Inggris

Takut Ancaman Varian Baru Virus Corona, China Larang Penerbangan dari dan ke Inggris

Langkah negara-negara Eropa membatalkan penerbangan dari dan ke Inggris mulai, Kamis (24/12) waktu setempat, diikuti China.

Penangguhan itu menyusul upaya yang semakin ketat yang telah dilakukan China untuk menahan penyebaran virus corona varian baru. Utamanya kasus impor di negerinya yang saat ini telah bangkit dari wabah itu seperti dilaporkan AP.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Wang Wenbin, mengatakan dalam briefing hariannya, bahwa "Mengingat sifat luar biasa dari mutasi virus dan potensi penularannya, maka penerbangan antara China dan Inggris akan ditangguhkan."

China sebelumnya telah memberlakukan persyaratan masuk yang ketat untuk mengekang penyebaran virus corona. Pada bulan lalu, China melarang kedatangan orang-orang asing dari sejumlah negara termasuk Inggris, Belgia, India, dan Filipina.

Operator internasional sebagian besar dibatasi untuk satu penerbangan per minggu per kota asing. Larangan penerbangan baru akan mencegah warga negara China yang berbasis di Inggris untuk kembali ke China.

Kekhawatiran penularan varian baru virus corona ini juga melanda Irlandia, Italia, Jerman, Belanda, dan Belgia. Negara-negara itu  menghentikan penerbangan dari dan ke Inggris awal pekan ini.

Begitu juga dengan Turki dan Kanada yang telah melarang penerbangan masuk dari Inggris tanpa batas waktu. (rmol/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: