Berharap Punya Rumah Yatim Piatu di Hari Tuanya, Inul Daratista: Saya Ingin Dipanggil Nyai

Berharap Punya Rumah Yatim Piatu di Hari Tuanya, Inul Daratista: Saya Ingin Dipanggil Nyai

Pedangdut Inul Daratista rupanya tidak hanya memikirkan kebahagiaan diri sendiri. Pelantun 'Joget Inul' itu memiliki keinginan mulia, yakni ingin membangun sebuah rumah yatim piatu.

Ibu satu anak itu berencana ketika sudah tua nanti sudah memiliki yayasan khusus anak yatim piatu. Di sana, nantinya Inul akan membantu anak-anak Yatim Piatu untuk mewujudkan cita-citanya di masa depan.

Ya, istri Adam Suseso itu akan menyekolahkannya, sehingga anak-anak asuhnya menjadi manusia yang bermanfaat bagi sesama.

"Saya harapkan sebenarnya kalau nanti saya sudah tua, penginnya punya yayasan yatim piatu," kata Inul ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, kemarin (5/11).

Keinginan lainnya, di hari tua nanti Inul juga berharap dapat dipanggil dengan sebutan nyai oleh anak-anak di tempat yayasan yang dia bangun. "Di situ dipanggil Ibu Nyai kayaknya lucu gitu seru," ujar Inul.

Mengenai lokasi akan dibangun yayasan tersebut, perempuan 41 tahun itu sudah menemukan. Hanya saja, dirinya belum meminta izin sang suami, Adam Suseno.

"Lokasi sebenarnya banyak, cuma treatment-nya nanti harusnya seperti apa. Itu kan juga berproses ya. Mengawasi mereka sekolah, ya namanya yatim piatu gimana sih. Jadi mesti bilang dulu sama Mas Adam," ucap Inul Daratista.

Inul mengaku bersyukur atas apa yang diraihnya setelah berjuang cukup keras sebagai penyanyi dangdut. Kini, kehidupan duniawi telah didapatnya.

"Ya kalau duniawi mah kita sudah alhamdulillah yah. Kita tetap bersyukur lah. Makanya saya ingin bangun yayasan yatim piatu," tutur Inul.

Karenanya, sebagai bentu syukur kepada Tuhan, Inul tidak melupakan untuk ibadah dan mengurus keluarga tercinta. "Sekarang ibadah aja ya terus ngajarin anak, jadi anak yang saleh sekolahnya pinter," pungkasnya. (din/zul/fin)

Sumber: