Siap Dipindahkan dari Ruang ICCU, Kondisi Hamzah Haz Membaik

Siap Dipindahkan dari Ruang ICCU, Kondisi Hamzah Haz Membaik

Sempat dikabarkan meninggal dunia, kondisi Wakil Presiden Republik Indonesia kesembilan, Hamzah Haz berangsur membaik. 

Mantan Ketua Fraksi PPP DPRD DKI Jakarta Maman Firmansyah usai menjenguknya mengakui jika Hamzah Haz sedang terbaring sakit di rumah sakit.

Namun, keadaan terkini Hamzah Haz menunjukkan perkembangan yang bagus. 

"Alhamdulillah tadi jam 10.00 pagi saya berkesempatan menengok ayahanda H Hamzah Haz yang dirawat di paviliun VIP Kartika RSPAD Gatot Subroto," ungkapnya melalui akun Facebook miliknya, Selasa (20/10).

Maman menceritakan, kondisi kesehatan Hamzah Haz berangsur membaik, bahkan siap dipindah ke ruang perawatan setelah beberapa hari dirawat di ICCU.

Ia pun meminta masyarakat turut mendoakan untuk kesembuhan mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 1998-2007 itu.

"Mohon doanya untuk segera pulihnya kesehatan beliau," tutupnya diakhiri tagar Jangan Dengar Berita Hoax dikutip dari RMOL. (rmol.id/ima)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: