Tak Takut Dosa dan Kualat, BOP Pesantren Juga Diduga Dipotong Rp4 Juta

Tak Takut Dosa dan Kualat, BOP Pesantren Juga Diduga Dipotong Rp4 Juta

Selain pesantren, bantuan juga akan disalurkan sebagai BOP untuk 62.153 Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT). Masing-masing MDT akan mendapat Rp10 juta. Bantuan juga diberikan untuk 112.008 Lembaga Pendidikan Al Qur'an (LPQ). Masing-masing LPQ akan mendapat bantuan Rp10 juta.

Selain bantuan operasional, Kemenag juga berikan bantuan pembelajaran daring kepada 14.115 lembaga. Masing-masing lembaga akan mendapat Rp15 juta, namun diberikan per bulan Rp5 juta selama tiga bulan.

Direktur Pendidikan Pontren Waryono mengatakan, bahwa bantuan operasional tahap I yang dicairkan mencapai Rp930,83 miliar. Bantuan tersebut diperuntukkan bagi 9.511 pondok pesantren, 29.550 Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT), 20.124 LPTQ/TPQ, dan 12.508 pesantren yang melaksanakan pembelajaran daring.

"Sisanya, akan disalurkan setelah validasi dilakukan dan SK tahap kedua selesai ditandatangani pada September ini," kata Waryono. (der/zul/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: