Foto Menteri Mahfud MD Bernyanyi dengan Gubernur maluku Murad Ismail Viral, Netizen: Oh Iya Lupa, Pejabat kan

Foto Menteri Mahfud MD Bernyanyi dengan Gubernur maluku Murad Ismail Viral, Netizen: Oh Iya Lupa, Pejabat kan

Gegara sebuah foto yang diunggahnya, Kamis (23/7) malam, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menjadi buah bibir di Twitter.

Foto yang diduga merupakan dokumentasi kunjungannya ke Maluku. Dalam foto itu, Pak Mahfud MD tampak tengah bernyanyi, memegang mik, bersama Gubernur Maluku, Murad Ismail.

"Malam ini, setelah bersilaturahim dengan tokoh-tokoh agama, adat, ormas, dan akademisi di Kota Ambon saya dkk. diundang untuk dinner dan bermusikria di rumah Gubernur Maluku Murad Ismail. Pak Gub ini punya suara emas, juga mencipta lagu "melawan corona". Lagu MENGAPA Koes Plus jadi penutup," bunyi keterangan foto tersebut.

Unggahan yang dipublikasi sekitar pukul 23.34 WIB itu banjir kritikan dari pengguna Twitter. Banyak dari mereka yang mengaitkan unggahan tersebut dengan kondisi pandemi Covid-19 yang saat ini tengah mewabah di tanah air.

"Semua orang butuh hiburan, kesenangan, hanya saja bapak sebagai pejabat publik tidak pantas mem-posting di medsos seperti ini, lain halnya kalau bapak masyarakat biasa, coba pikir lagi bapak itu siapa," tulis akun @rizalombak.

Menurut warganet, unggahan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu tak tepat lantaran Indonesia tengah dirundung masalah yang ditimbulkan akibat virus corona

"Kok kayaknya enggak elok pak, dalam kondisi seperti ini masih posting kegiatan seperti ini. Kasihan Pak Jokowi yang kerja mati-matian mikirin bangsa ini agar perekonomian stabil dan pandemi teratasi. Sedih saya," kritik akun @Ibas.

Bahkan ada pula warganet yang menyinggung posisi Mahfud MD dan Gubernur Maluku yang berdiri tanpa jarak. "Physical distancing? Oh iya lupa, pejabat kan anti corona," sindir akun Ridwan Nurmansyah. (rmol)

 

Sumber: