Kades di Pemalang Meninggal Diduga karena Covid-19, Gugus Tugas: Hasil Swab Belum Keluar
Warga Desa Sokawangi Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang dikejutkan dengan meninggalnya Kepala Desa (Kades) Sokawangi, Sutikno. Rumors yang beredar, kades menghembuskan napas terakhirnya karena diduga terinfeksi covid-19.
Menanggapi berhembusnya kabar itu, Juru Bicara Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Pemalang Tutuko Raharjo mengatakan hasil swab yang bersangkutam belum keluar. Sehingga masih belum bisa dipastikan apakah yang bersangkutan positif covid-19 atau tidak.
"Almarhum S meninggal betul, statusnya PDP. Saat meninggal hasil resmi swabnya belum keluar. Saya tidak tahu itu laporan yang membuat siapa. Kami akan rilis pada saatnya," kata Tutuko, Rabu (1/7).
Sekadar diketahui S meninggal dunia, Selasa (30/6) malam, setelah menjalani perawatan di RS. dr. M. Ashari Pemalang. Jenazah disemayamkan malam itu juga dengan ketentuan pemakaman covid-19.
Tutuko menambahkan sudah lebih dari 15 kali pemakaman PDP di Pemalang dilakukan sesuai prosedur covid-19. Namun, kemudian hasilnya negatif. Prosedur itu dilakukan sesuai ketentuan protokol kesehatan untuk antisipasi. (sul/zul)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: