Jumlah Pasien Dalam Pengawasan Corona Melonjak Menjadi 23 Kasus

Jumlah Pasien Dalam Pengawasan Corona Melonjak Menjadi 23 Kasus

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 dr Joko Wantoro mengakui, saat ini jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terus bertambah. Untuk saat ini, jumlah PDP sudah mencapai 23 kasus yang menjalani perawatan di beberapa rumah sakit.

Joko Wantoro, Rabu (3/5) mengatakan, pasca-Lebaran satu minggu, sudah bermunculan pasien dalam pengawasan baru. Padahal sebelum Lebaran, sisa pasien dalam pengawasan hanya tinggal enam kasus.

"Saat ini pasien dalam pengawasan dan positif Covid-19 jumlahnya bertambah. Khusus yang PDP sudah 23 kasus dan menjalani perawatan," katanya.

Dimungkinkan, tambah Joko Wantoro, bakal muncul lonjakan baru pasca-Lebaran ini. Karena sekarang saja lonjakannya sudah banyak.

"Mudah-mudahan, minggu depan tidak ada penambahan pasien dalam pengawasan maupun pasien positif virus corona. Kita menunggu 7 hari lagi, kalau tidak ada penambahan pasien kita bersyukur. Kita akan melakukan isolasi ke daerah yang pandemi," tambahnya.

Untuk itu, lanjut Joko Wantoro, diharapkan masyarakat tetap mematuhi aturan kesehatan dalam rangka mengurangi penyebaran Covid-19. Selagi masyarakat belum sadar, dimungkinkan pasien akan terus bertambah. Tim gugus tugas setiap hari sudah melakukan rapid test dan patroli keliling mengingatkan pada masyarakat. Terutama memakai masker kalau mau keluar rumah dan mencuci tangan. (guh/ima)

Sumber: