Radartegal.com – Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman melalui program Tilik Desa secara rutin melakukan kunjungan ke desa-desa. Ischak memanfaatkan kegiatan tersebut untuk berdialog menyampaikan visi misi serta mendengarkan masukan dan keluhan dari masyarakat.
Saat mengadakan kunjungan tilik desa di Desa Pengarasan Kecamatan Dukuhtuti, Rabu, 18 Juni 2025 lalu, Ischak pun menginformasikan bahwa Pemerintah Kabupaten Tegal melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Tegal akan mengalokasikan anggaran pemeliharaan berkala untuk ruas Jalan Tegalwangi - Dukuhturi Kabupaten Tegal sebesar Rp1,22 miliar. Namun, mengingat anggaran yang terbatas, pemeliharaan berkala jalan akan dilaksanakan berdasarkan skala prioritas. Untuk itu, Ischak pun mengajak warga masyarakat turut mengawal dan mengawasi paket pekerjaan tersebut. “Mari kita kawal bareng-bareng dan kita awasi saat pelaksanaannya nanti agar hasilnya maksimal,” ajaknya. BACA JUGA: Banyak Jalan Rusak di Kabupaten Tegal, Fraksi PDIP Sampaikan Hal Ini BACA JUGA: Banyak PJU dan Jalan Rusak di Tarub Kabupaten Tegal, Anggota Fraksi PKS: Mayoritas Labil Selain masalah jalan, Ischak juga menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Tegal telah menyalurkan APBD Kabupaten Tegal untuk program PBI atau Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan senilai Rp37 miliar per tahun untuk 76 ribu warga penerima manfaat. “Ini memang nilai yang sedikit jika dibandingkan dengan jumlah penduduk Kabupaten Tegal yang mencapai 1,65 juta jiwa, jadi bagi warga masyarakat yang sehat dan mampu akan dialihkan kepesertaannya kepada mereka yang membutuhkan,” ujarnya. Sementara itu, Kepala DPUPR Kabupaten Tegal Teguh Dwijanto Raharjo lebih detail menjelaskan bahwa di wilayah Kecamatan Dukuhturi terdapat 19 paket pekerjaan yang akan dikerjakan tahun 2025 ini. Hampir setengah dari seluruh paket pekerjaan tersebut berasal dari usulan pokir (pokok pikiran) DPRD Kabupaten Tegal. BACA JUGA: Desa Wotgalih Tegal Nyaris Terisolir Karena Jalan Rusak Parah, Anggota DPRD Maadah: Ini Prioritas BACA JUGA: H-6 Lebaran 2025, Perbaikan Jalan Rusak di Kertasari Tegal Mulai Digarap DPUPR Namun tiga paket pekerjaan ada yang berasal dari hasil Musrenbang tahun 2024, yakni pengaspalan ruas Jalan Dukuhturi - Kepandean yang dianggarkan Rp550 juta, ruas Lawatan-Pengarasan - Kupu senilai Rp485 juta dan ruas Kepandean - Kota Tegal senilai Rp485 juta. Seluruh kegiatan perbaikan infrastruktur tersebut sepenuhnya berasal dari anggaran APBD Kabupaten Tegal tahun 2025.Ruas Jalan di Dukuhturi Tegal Segera Diperbaiki, Anggaran Capai Rp1,22 Miliar
Sabtu 21-06-2025,15:45 WIB
Reporter : ARS Kuntowibowo
Editor : Khikmah Wati
Tags : #tilik desa
#perbaikan jalan
#paket pekerjaan
#kabupaten tegal
#dukuhturi
#dpupr
#bupati tegal
#anggaran
Kategori :
Terkait
Selasa 20-01-2026,19:43 WIB
Atasi Pasar Tumpah, Pemkab Tegal Identifikasi Penataan Pedagang di Pasar Bumijawa
Selasa 20-01-2026,19:15 WIB
Edukasi Humanis, Satlantas Polres Tegal Beri Teguran Simpatik saat Siyanma Pagi di Slawi
Selasa 20-01-2026,15:00 WIB
Antisipasi Perubahan Jadwal KA Akibat Banjir, Pengawasan 19 Perlintasan Sebidang di Kabupaten Tegal Diperketat
Selasa 20-01-2026,14:39 WIB
Pakai Jalur Non-Formal, Pemkab Tegal Entaskan 4.667 Anak Putus Sekolah
Selasa 20-01-2026,09:16 WIB
Jelang Porprov Jateng 2026, KONI Dorong Forki Kabupaten Tegal Tancap Gas dari Sekarang
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,10:30 WIB
Warga dan Tomas Wadul DPRD Soal Tiket Masuk Pancuran 13 Guci Tegal
Selasa 20-01-2026,07:15 WIB
Selter JPT Pratama Pemkab Brebes, 5 Pejabat TMS
Selasa 20-01-2026,12:59 WIB
Bikin Orang Melirik! B ERL WOW Lightening Facial Serum Bukan Cuma Bikin Wajah Cerah
Selasa 20-01-2026,15:00 WIB
Antisipasi Perubahan Jadwal KA Akibat Banjir, Pengawasan 19 Perlintasan Sebidang di Kabupaten Tegal Diperketat
Selasa 20-01-2026,09:16 WIB
Jelang Porprov Jateng 2026, KONI Dorong Forki Kabupaten Tegal Tancap Gas dari Sekarang
Terkini
Selasa 20-01-2026,21:00 WIB
Lima Pejabat di Brebes Berebut Kursi Kepala DPMPTSP
Selasa 20-01-2026,20:00 WIB
Kakak Beradik di Brebes Tinggal dalam Rumah yang Tempat Tidurnya Menyatu dengan Kamar Mandi
Selasa 20-01-2026,19:43 WIB
Atasi Pasar Tumpah, Pemkab Tegal Identifikasi Penataan Pedagang di Pasar Bumijawa
Selasa 20-01-2026,19:15 WIB
Edukasi Humanis, Satlantas Polres Tegal Beri Teguran Simpatik saat Siyanma Pagi di Slawi
Selasa 20-01-2026,19:00 WIB