Darimana Pinjol Dapat Nomor HP Kita? Begini Taktik yang Dilakukan

Kamis 09-01-2025,15:26 WIB
Reporter : Dayu Mila
Editor : Khikmah Wati

Mudah bagi para pihak pinjol ilegal untuk memanfaatkan data-data yang diunggah secara cuma-cuma itu. Bahkan tidak hanya penawaran pinjol, hal tersebut berisiko untuk hal-hal yang lebih fatal akibatnya.

Nomor HP termasuk salah satu data yang paling penting, terutama untuk proses verifikasi dan komunikasi. Jika pinjol sering menghubungi Anda untuk memberikan penawaran tertentu apalagi sampai melakukan hal-hal yang sangat merugikan Anda.

BACA JUGA: Diteror Pinjol Padahal Tidak Pinjam, Ini Penyebab dan Solusinya

BACA JUGA: 3 Hal yang Bisa Pengaruhi Besar Limit Pinjol Tiap Pengguna, Cek Selengkapnya

Cara menjaga nomor HP agar aman

Penting untuk selalu menjaga kerahasiaan data pribadi Anda di publik, termasuk nomor HP. Bocornya nomor ponsel Anda ke pihak nakal tentu akan sangat mengganggu privasi Anda sendiri nantinya.

Ketika install sebuah aplikasi, Anda perhatikan dulu izin akses yang diminta. Jangan setujui izin akses kontak jika memang tidak relevan.

Selain itu, berhati-hati dengan phishing yang masih marak terjadi dan mengintai pengguna aktif internet. Biasanya oknum nakal seperti ini mengirimkan pesan atau telepon yang mengatasnamakan lembaga resmi tertentu.

Mereka juga akan menyertakan link agar segera di-klik yang sangat bahaya untuk keamanan data, serta perangkat Anda. Jangan juga isi data-data penting Anda di sebuah situs atau aplikasi asing yang rawan mengandung scam.

Penutup

Itulah sejumlah sumber kemungkinan pinjol bisa dapat nomor HP seseorang. Jaga selalu data-data Anda agar tidak disalahgunakan dan tidak lagi diganggu oleh oknum tak bertanggungjawab.

Kategori :