BMKG mengimbau agar masyarakat meningkatkan konsumsi air putih secara rutin untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi, terutama saat beraktivitas di luar ruangan. Minum air yang cukup sangat penting guna mencegah risiko dehidrasi di tengah suhu yang tinggi.
Selain itu, BMKG menyarankan masyarakat menggunakan pelindung seperti topi atau payung ketika berada di luar ruangan untuk melindungi kepala dan tubuh bagian atas.
BACA JUGA: BMKG Ingatkan Potensi Tsunami di Malam Hari Usai Gunung Anak Krakatau Berstatus Siaga
BACA JUGA: Mudik Lebaran, BMKG Ingatkan Warga Pesisir Pantai Selatan Waspadai Gempa dan Tsunami
Kacamata hitam juga disarankan sebagai perlindungan bagi mata dari paparan sinar matahari. Penggunaan tabir surya juga direkomendasikan guna menjaga kulit dari efek buruk sinar Ultra Violet (UV) yang dapat menyebabkan iritasi kulit.
Cuaca panas seperti ini diprediksi dapat berdampak pada kesehatan, terutama bagi kelompok rentan seperti anak-anak, orang tua, dan individu dengan kondisi kesehatan tertentu.
Untuk itu, BMKG mengingatkan pentingnya langkah-langkah perlindungan yang sederhana tetapi efektif agar terhindar dari masalah kesehatan akibat suhu yang ekstrem.