BREBES, radartegal.id - Nomor urut pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati di Pilkada Brebes diumumkan, Senin 23 September 2024. Paslon Paramitha Widya Kusuma dan Wurja (Mitha-Wurja) mendapatkan nomor urut 1, sementara surat suara kosong nomor urut 2.
Pengundian dan penetapan nomor urut itu dilakukan melalui rapat pleno, yang dipimpin Ketua KPU Kabupaten Brebes, Manja Lestari Damanik. Proses pengundian ini juga disaksikan anggota Bawaslu Brebes. Menurut Ketua KPU Brebes, setelah paslon mengambil nomor urut, dilanjutkan penandatangan berita acara. "Sesuai hasil pengundian, telah ditetapkan nomor urut 1 adalah paslon Paramitha Widya Kusuma dan Wurja." Ditemui usai pengundian nomor urut, Paramitha Widya Kusuma mengaku sudah menyiapkan sejumlah porgram untuk Brebes lebih baik. Di antaranya satu rumah satu sarjana, pengentasan kemiskinan, pembangunan insfrastruktur, dan program sosial untuk masyarakat Brebes. BACA JUGA: Pilkada Brebes 2024 Berpotensi Calon Tunggal, Seruan Kotak Kosong Meluas BACA JUGA: Maju di Pilkada Brebes, Anggota DPRD Wurja Ajukan Surat Pengunduran Diri "Kami berharap masyarakat yang menginginkan Brebes maju, brebes lebih sejahtera mari kita berangakat ke TPS, dan menangkan Mitha-Wurja," katanya. Target Mitha-Wurja Juru Bicara Tim Pemenangan Paramitha-Wurja, Azmi A Majid menegaskan, masalah kemiskinan menjadi tantantan berat paslon. Selain itu, angka pengangguran, infrastruktur dan pendidikan juga menjadi tantangan juga. Karena itu, dia mengajak kepada semua pihak untuk bersatu mewujudkan cita cita Paramitha-Wurja dalam memajukan Brebes. "Yang menjadi musuh kita bukan kotak kosong, melainkan masalah kemiskinan, jalan jalan rusak, dan masalah pendidikan." "Kita ada program satu keluarga satu sarjana, ini bisa meningkatkan IPM dan program program untuk mengatasi masalah kemiskinan," pungkasnya terkait program Mitha-Wurja.Pilbup Brebes, Mitha-Wurja No.1 vs Kotak Kosong Nomor 2
Selasa 24-09-2024,05:18 WIB
Reporter : Dedi Sulastro
Editor : Zuhlifar Arrisandy
Tags : #pilkada serentak 2024
#pilkada di brebes
#nomor urut paslon
#kotak kosong
#kabupaten brebes
#brebes hari ini
Kategori :
Terkait
Minggu 17-11-2024,14:00 WIB
Senam Sehat Bareng Komunitas Klepon Dukungan untuk Mba Mitha
Sabtu 16-11-2024,21:03 WIB
Perempuan 74 Tahun di Brebes Tewas Tertabrak KA Kamandaka Sepulang Pengajian
Sabtu 16-11-2024,17:01 WIB
Bagian Hukum Setda Brebes Hadiri PKS PGOT Kunci Bersama
Jumat 15-11-2024,19:44 WIB
Dua Pengedar Sabu di Brebes Dibekuk Polisi, 2 Kekasihnya Batal Jadi Tersangka
Jumat 15-11-2024,07:36 WIB
Rehabilitasi Hutan di Brebes, 1.665 Pohon Ditanam di Wilayah Pegunungan
Terpopuler
Minggu 17-11-2024,14:00 WIB
Senam Sehat Bareng Komunitas Klepon Dukungan untuk Mba Mitha
Sabtu 16-11-2024,21:03 WIB
Perempuan 74 Tahun di Brebes Tewas Tertabrak KA Kamandaka Sepulang Pengajian
Minggu 17-11-2024,08:01 WIB
3 Kesalahan Timnas Indonesia Hingga Dilibas Jepang 0-4, Blunder Banget Maennya
Minggu 17-11-2024,12:24 WIB
Politeknik Purbaya Tegal Wisuda Ratusan Mahasiswa, Sebagian Langsung Kerja
Minggu 17-11-2024,07:39 WIB
Jelang Coblosan Pilkada 2024 di Tegal, Bawaslu Gembleng Saksi Paslon
Terkini
Minggu 17-11-2024,20:02 WIB
Dinilai Amburadul, DPRD Kabupaten Tegal Minta Pelayanan Bank di Bumijawa Diperbaiki
Minggu 17-11-2024,19:35 WIB
Mitos Kayu Tlogosari yang Konon Jadi Benda Pusakanya Nyi Roro Kidul
Minggu 17-11-2024,18:59 WIB
Mitos Urban paling Populer saat Ini yang Pernah Diangkat Menjadi Film
Minggu 17-11-2024,18:37 WIB
Jaring Atlet Pencak Silat di Kelas Tanding dan Seni, Persaudaraan Setia Hati Kabupaten Tegal Gelar UKT
Minggu 17-11-2024,18:09 WIB