Jadi, kalau jika merasa kedinginan atau suhu dirasa sudah cukup, daripada mematikan AC lebih baik naikkan saja suhunya. Dan jangan lupa atur kekuatan hembusan kipas.
3. Gunakan Mode Swing
Jangan lupa nyalakan mode swing ketika menyalakan AC. Mode ini bantu penyebaran udara lebih merata ke segala sisi. Dijamin ruangan lebih cepat dingin secara merata.
4. Biasakan Timer saat Tidur
Saya sendiri tipe orang yang suka kedinginan kalau AC terlalu lama menyala, sehingga fitur timer tentunya sangat membantu. Hal ini dapat membuat AC juga hemat listik.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi AC Dinding Daikin, Berikan Kenyamanan Melalui Berbagai Fitur Andalannya
Demikian informasi tentang trik supaya AC dinding cepat dingin tapi tetap hemat listrik, yang bisa pemiliknya maksimalkan di rumah. Semoga bermanfaat.