Pria Misterius Ditemukan Meninggal dengan Luka Parah di Dekat Kantor Bupati Tegal, Polisi Ungkap Hal Ini

Jumat 05-07-2024,11:45 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : Khikmah Wati

SLAWI, radartegal.id - Seorang pria misterius ditemukan meninggal dengan luka parah di dekat kantor Bupati Tegal pada Rabu, 3 Juli 2024 dini hari. Temuan ini sempat menggegerkan warga setempat.

Apalagi kondisi tubuh pria misterius itu memprihatinkan. Terdapat luka tusuk di bagian punggung yang menembus hingga ke dada.

Jasad pria misterius tersebut ditemukan warga pada sekitar pukul 05.15. Awalnya, seorang warga yang melintas mendengar suara orang minta tolong. 

Namun saksi tersebut ragu untuk berhenti. Barulah setelah diberitahukan ke warga, sejumlah warga mendatangi lokasi dan melihat korban tergeletak bersimbah darah di semak-semak. 

BACA JUGA: Identitas Jasad Pria Misterius yang Tersangkut Batu di Sungai Bumiayu Terkuak, Polisi Selidiki Penyebabnya

BACA JUGA: Ditemukan Pemancing, Jasad Pria Misterius Tersangkut Batu di Aliran Sungai Keruh Bumiayu

Mengenai kemungkinan korban tewas akibat perkelahian antarkelompok atau tawuran, saat ini pihak kepolisian masih mendalami ke arah situ.  

"Masih kita dalami. Perkelahian atau apa masih kita dalami," tegas Kapolres Tegal AKBP Mochammad  Sajarod Zakun SH SIK melalui Kasat Reskrim AKP Suyanto SH, Kamis 4 Juli 2024.

"Keyakinan awal korban tewas dibunuh, sejalan dengan ditemukannya luka tusuk di bagian punggung hingga tembus ke bagian dada," lanjutnya.

Untuk mengungkap identitas korban, dia sudah mencoba menggunakan berbagai alat. Namun, sayangnya data korban tidak ada. 

BACA JUGA: Misteri dan Mitos Pantai Parangtritis, Terowongan Misterius dan Larangan Pakai Baju Hijau Disebut

BACA JUGA: 2 Bocah di Tegal Hilang Misterius Saat Bermain di Pantai Sore Hari

Rupanya hal itu terjadi karena yang bersangkutan belum memiliki KTP-el.  Namun dari jaringan yang dimiliki kepolisian diketahuilah identitas korban, yang berdomilisis di Desa Kalisapu.

Sehari usai penemuan jasad pria misterius tersebut, diketahui jika korban seorang remaja, yang diketahui  bernama Muhammad Ramadhani. Dia adalah seorang pemuda berusia 18 tahun asal Desa Kalisapu Kecamatan Slawi. 

Kategori :