Bahaya Menggeber Motor saat Diam, Mesin Cepat Aus dan Pendinginan Bermasalah

Minggu 26-05-2024,11:45 WIB
Reporter : Abillah Fatkhuriski
Editor : Khikmah Wati

Radartegal.id - Menggeber motor saat diam sampai batas maksimal mungkin terdengar seru bagi beberapa orang. Mungkin kalian pernah melihat atau bahkan melakukannya sendiri di garasi atau tempat parkir. 

Namun, tahukah kalian bahwa kebiasaan ini sebenarnya sangat merugikan mesin motor kalian? Yuk, kita bahas lebih dalam mengenai mengapa hal ini sebaiknya dihindari dan apa dampak buruk yang bisa terjadi.

Mengapa menggeber motor saat diam berbahaya?

Menggeber motor saat diam dapat memberikan beban yang berlebihan pada mesin. Pada kondisi seperti ini, mesin motor bekerja keras tanpa mendapat bantuan dari angin yang membantu mendinginkan mesin. 

Video short dari channel YouTube @mocilxtm88facelift menjelaskan bahwa menggeber motor sampai limit saat kondisi diam bisa memperpendek umur komponen mesin. Saat motor dijalankan di jalan, meskipun digeber sampai batas maksimal, setidaknya ada aliran udara yang membantu mendinginkan mesin secara alami.

BACA JUGA: Tak Perlu Kuatir Hilang, Berikut 8 Cara Menjaga Motor Kesayangan dari Kemalingan

BACA JUGA: Ini 5 Motor Honda Paling Irit BBM yang Bandel Dibawa Healing Atau Touring, Rider Harus Tahu

Namun, ketika motor diam, udara tidak mengalir ke mesin, sehingga mesin bisa mengalami overheat. Ini berlaku bahkan untuk motor yang sudah dilengkapi dengan radiator dan kipas pendingin.

Dampak buruk menggeber motor saat diam 

  • Overheat pada Mesin

Saat motor dalam kondisi diam, tidak ada angin yang mengalir untuk membantu mendinginkan mesin. Hal ini berbeda dengan kondisi ketika motor sedang berjalan.

Mesin yang overheat dapat menyebabkan berbagai masalah serius, mulai dari kerusakan pada piston hingga keausan yang lebih cepat pada komponen mesin lainnya.

  • Komponen Mesin Cepat Aus

Menggeber motor saat diam menyebabkan komponen mesin bekerja ekstra keras. Ini membuat komponen seperti piston, ring piston, dan silinder menjadi cepat aus.

Akibatnya, performa mesin akan menurun dan umur mesin pun menjadi lebih pendek.

  • Efek Buruk pada Sistem Pendinginan
Kategori :