Menguji dengan kertas minyak wajah bisa membantu Anda menentukan tingkat kelebihan minyak pada kulit Anda. Letakan selembar kertas minyak di area T-zone selama beberapa detik, kemudian perhatikan seberapa banyak minyak yang terserap oleh kertas tersebut.
4. Reaksi pada Produk Skincare
Cara tahu tipe atau jenis kulit wajah berikutnya yaitu coba lihat dari reaksi terhadap suatu produk perawatan. Jika produk tertentu membuat kulit Anda terasa kering atau iritasi, itu bisa menjadi indikasi bahwa Anda memiliki tipe kulit kering atau sensitif.
5. Konsultasi dengan Ahli Kulit
Cara cek tipe kulit wajah sendiri di atas merupakan langkah paling sederhana yang bisa Anda lakukan. Jika Anda masih bingung tentang tipe kulit Anda, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan ahlinya untuk bisa membantu menganalisis tipe kulit Anda.
Selain itu, berkonsultasi dengan ahlinya juga bisa membantu Anda mendapatkan rekomendasi produk perawatan yang tepat, seperti kandungan yang baik dan yang harus dihindari.
BACA JUGA: Membuat Wajah Jadi Awet Muda dengan Teh Celup, Ternyata Banyak Manfaatnya untuk Kesehatan Kulit
Penutup
Mengetahui jenis kulit wajah memang susah-susah gampang karena terkadang kondisi ini bisa berubah sesuai gaya hidup dan lingkungan. Selain itu juga jenis kulit seseorang dipengaruhi oleh genetik alias keturunan.
Jika Anda termasuk pemilik jenis kulit kering, pastikan untuk selalu menjaga kelembaban kulit agar tidak jadi iritasi. Sementara untuk pemilik kulit berminyak, pastikan menggunakan produk yang bisa mengatasi minyak berlebih dan mencegah jerawat akibat sebum berlebih.
Demikian 5 cara cek tipe kulit wajah sendiri agar Anda tidak salah pilih produk perawatan. Semoga informasi ini bermanfaat. (*)