RADAR TEGAL - Performa mobil menjadi hal yang sangat berpengaruh dalam kenyamanan berkendara. Apabila performa mobil mulai turun, Anda bisa menerapkan tips-tipsnya berikut ini.
Performa mobil mulai turun dipengaruhi oleh banyak hal. Meski begitu, performa mobil bisa kembali strong hanya dengan menerapkan tips yang dibagikan oleh akun IG @kikimvariasimobil ini.
Tips mengatasi performa mobil mulai turun
1. Gunakan Jenis Bahan Bakar dengan Konsisten
Bahan bakar pada kendaraan mobil terdiri dari dua jenis, ada yang menggunakan pertamax ada juga yang menggunakan solar.
BACA JUGA: Suara Mesin Mobil Kasar? Jangan Panik! Kenali Penyebab dan Lakukan Perawatan Rutin Ini
Maka dari itu, jika ternyata bahan bakar mobil Anda harus menggunakan solar, jagan pernah sekali menggunakan pertamax. Begitu pun sebaliknya, karena hal ini dapat mempengaruhi performa mobil menjadi tidak seimbang.
2. Rutin Service Mobil
Service mobil merupakan hal penting untuk pemilik kendaraan, umumnya harus dilakukan dalam jangka waktu 6 bulan sekali, atau ketika mobil sudah mencapai jarak tempuh 10.000 km.
Disarankan untuk service mobil, lebih baik ke bengkel resmi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Disana mobil akan dikerjakan oleh teknisi yang sudah terlatih dengan komponen original.
BACA JUGA: 6 Hal Pengecekan Pagi Hari Pada Mobil, Jadikan Mobil Tetap dalam Performa Tangguh dan Stabil
3. Gunakan Volt Stabilizer
Volt stabilizer merupakan komponen mobil yang mampu meredam gangguan voltage pada sistem kelistrikan. Perlu diketahui, mobil yang kurang bertenaga cenderung disebabkan oleh aliran listrik yang tidak stabil sehingga menyebabkan beberapa komponen kekurangan pasokan listrik.
Selain kekurangan pasokan listrik, ada juga komponen yang dapat listrik berlebihan sehingga menyebabkan konsleting. Oleh sebab itu, gunakanlah volt stabilizer untuk menyeimbangkan kinerja kelistrikan.
4. Lakukan Tune Up